MAR 06, 2025@15:30 WIB | 108 Views
Cadillac Escalade IQL 2026 resmi meluncur dan langsung menarik perhatian publik dengan ukuran panjangnya. SUV listrik mewah ini memiliki panjang 228,5 inci atau setara 5,8 meter dan dipastikan menjadi salah satu kendaraan produksi terpanjang saat ini.
Dengan ukuran panjang seperti ini, Cadillac Escalade IQL 2026 menawarkan keunggulan berupa fleksibilitas ruang tingkat tinggi. Contohnya adalah pada baris ketiga, kini penumpang lebih nyaman karena ruang kakinya berukuran lebih dari 4 inci serta ruang kepala bertambah 1 inci.
Volume kargo juga meningkat dengan mencapai 24,2 kaki kubik atau 685 liter dengan kursi belakang terpasang. Ini 0,5 (14 liter) kubik lebih banyak dari sebelumnya.
Lipat baris ketiga, dan akan mendapatkan 75,4 kaki kubik (2.130 liter), peningkatan 6,3 kaki kubik (178 liter). Sementara ukuran bagasi depan tetap tidak berubah, yaitu 12,2 kaki kubik.
Masih di dalam, Cadillac memaksimalkan ruang yang luas dengan memasang layar tengah super besar 55 inci.
Perusahaan juga menghadirkan paket Executive Second Row. Paket ini menambahkan sejumlah perangkat seperti meja baki, layar pribadi diagonal 12,6 inci, real command center, bantalan pengisi daya telepon, kursi pijat berventilasi.
Untuk eksteriornya, Cadillac memberikan penyesuaian untuk bertambahnya ukuran panjang SUV listrik ini. Paling mencolok adalah kaca samping belakang yang kini jauh lebih besar.
Bodinya juga kini lebih boxy berkat bagian belakangnya yang dibikin lebih tegak dan pilar-C yang didesain ulang.
Cadillac Escalade IQL 2026 menggunakan baterai 205 kWh yang memberikan jangkauan hingga 460 mil atatu 740 km dalam sekali pengisian penuh.
Untuk tenaga penggeraknya, SUV raksasa ini memakai motor listrik berkekuatan 750 hp dan torsi 1.064 Nm. Itu membuatnya mampu berakselerasi dari 0 ke 97 km/jam dalam 4,7 detik saja.
Cadillac menawarkan Escalade IQL 2026 dalam empat trim berbeda, yakni Luxury, Sport, Premium Luxury, dan Premium Sport. Harganya mulai dari USD132.695 atau dalam kurs sekarang sekitar Rp2,162 miliar. [wic/timBX].