MENU
icon label
image label
blacklogo

CEO Polestar Mengklaim Ingin Produksi Roadster Listrik O2

JUL 05, 2022@15:00 WIB | 554 Views

Merek naungan Volvo yang berfokus pada kendaraan listrik, Polestar, sebelumnya menyampaikan berita mengejutkan dengan mengungkap konsep O2 awal bulan Maret lalu. O2 adalah jenis mobil konvertibel listrik hardtop yang memiliki empat kursi dan menggunakan platform aluminium terikat yang sama dengan Polestar 5 yang akan datang. Diperkirakan roadster nol-emisi ini akan menjadi model andalan yang sempurna.

Baru-baru ini CEO Polestar Thomas Ingenlath berbincang-bincang dengan majalah Top Gear tentang prospek penjualan O2: "Ambisi saya adalah menjadikannya mobil produksi, tetapi memang tidak semudah itu. Anda harus menghormati kerumitannya. Ketika Anda melukis sebuah lukisan, selalu baik untuk membiarkan lukisan tersebut 'beristirahat', dan melihatnya setelah beberapa bulan dan masih melihat apakah itu menjadi lukisan yang bagus." ujar Thomas

Roadster listrik 2+2 yang memiliki tampilan memukau ini, menjadi sorotan kehadiran Polestar minggu lalu di Goodwood Festival of Speed 2022. Prototipe Polestar 5 juga ada di West Sussex, dengan janji varian top-range masa depan yang sanggup menggolontorkan tenaga hampir 900 tenaga kuda. Thomas Ingenlath mengatakan bahwa banyak hal menakjubkan yang dapat dilakukan dengan mesin bertenaga listrik. 

Ketika O2 pertama kali ditampilkan, Polestar masih bungkam tentang spesifikasi teknisnya. Sama seperti Polestar 1 yang hanya dibuat sekitar 1.500 unit, O2 akan menjadi cara yang bagus bagi Volvo untuk benar-benar menempatkan Polestar di peta otomotif produsen kelas atas. [ibd/era/timBX] berbagai sumber.

Tags :

#
polestar,
#
ev,
#
roadster,
#
volvo,
#
polestar o2

X