DEC 29, 2022@18:30 WIB | 1,225 Views
Akio Toyoda, CEO Toyota, baru-baru ini mengadakan diskusi panel dan membocorkan beberapa informasi menarik terkait balap dimana dirinya mengumumkan kemungkinan hadirnya Yaris GR Kalle Rovanpera Edition di masa depan.
Kalle Rovanpera baru-baru ini adalah seorang pembalap termuda yang memenangkan Kejuaraan Reli Dunia FIA (WRC) pada usia 22 tahun, mengalahkan pembalap lainnya seperti Loeb, Solberg, Neuville, dan Ogier. Edisi khusus ini dihadirkan untuk menghormatinya seperti Mitsubishi Lancer Evo yang menghadirkan Tommi Makinen Edition.
Pada pertengahan November 2022, tahap final WRC berlangsung di Jepang dan setelahnya Toyota Gazoo Racing akan mengadakan event untuk memberikan para penggemar kesempatan melihat lebih dekat departemen balap Toyota yang terkenal tersebut. Beberapa orang terkenal turut hadir, termasuk Kepala Tim Reli Toyota, Jari-Matti Latvala dan pembalap Kalle Rovanpera serta Takamoto Katsuta. Akio Toyoda menjadi pembawa acara panel dengan pria tersebut, termasuk ayah Takamoto Katsuta, yang juga merupakan juara regional Jepang sembilan kali.
Kita tahu Toyota sudah menggarap GR Yaris berkekuatan 300 tenaga kuda, yang menyamai keluaran GR Corolla namun sayangnya GR Yaris tidak tersedia untuk pasar Amerika. Toyoda juga membeberkan detail dari apa yang disebut Morizo Challenge dalam event tersebut. Sebagai orang yang sangat kompetitif, dia ingin tahu apakah dia lebih cepat dari orang yang mengatur timnya, Latvala oleh karena itulah dirinya mengadakan Morizo Challenge. Akio Toyoda biasa balapan dengan nama samaran "Morizo", yang merupakan asal nama GR Corolla Morizo.
Kedua pria itu menggunakan GR86, dan Latvala kalah 0,9 detik. Dalam pembelaan Latvala, Toyoda mengaku mengetahui lintasannya dan mengendarainya berkali-kali saat mengembangkan GR Yaris sehingga wajar dirinya kalah. Dalam diskusi tersebut, Toyoda juga menyebutkan pengembangan Yaris Rally 2 GR, yang secara khusus dirancang untuk para privateer yang ingin memasuki olahraga kelas bawah.
Dia juga berbicara tentang mobil reli "dua pedal", tetapi jangan mengharapkan apa pun dari sisi produksi. Toyoda menyebutkan bahwa itu sedang dikembangkan untuk memudahkan lebih banyak orang masuk ke dunia rally. [ibd/zz/timBX] berbagai sumber