JAN 08, 2025@11:28 WIB | 118 Views
Chrysler mengonfirmasi bahwa model konsepnya, Halcyon, akan segera masuk produksi. Versi produksi Halcyon tidak sendirian karena perusahaan juga akan meluncurkan crossover dengan pilihan powertrain hibrida dan listrik.
Saat ini, Chrysler adalah satu-satunya produsen otomotif di dunia yang hanya memiliki dua model kendaraan, yakni Pacifica dan Voyager. Namun itu akan segera bertambah setelah perusahaan berencana membuat tiga model baru.
Salah satu dari model tersebut adalah versi produksi dari mobil konsep Halcyon. Sayangnya, CEO Chrysler Chris Fuell, tidak memberikan kerangka waktu kapan mobil tersebut meluncur resmi.
Namun, ia memberikan sedikit bocoran bagaimana rupa Halcyon versi produksi. Fuell menyebutkan mobil tersebut akan hadir secara terjangkau bagi pelanggan.
Diksi ‘terjangkau’ yang diucapkan Fuell mungkin hanya strategi marketing. Pasalnya mobil ini akan didasarkan pada platform STLA Large yang akan memberikan sejumlah kecanggihan dan ketangguhan yang tidak bisa disamakan dengan platform entry-level.
Kalau pun benar, maka Halcyon versi produksi akan mengorbankan banyak fitur yang terdapat pada konsepnya. Fitur yang akan dihilangkan tersebut antara lain pintu belakang berengsel, panel atap sayap camar serta mode mengemudi otomatis penuh.
Namun sebelum Halcyon hadir, Chrysler pada tahun 2026 juga akan meluncurkan crossover dalam varian hibrida dan listrik. Mobil ini dikabarkan akan mengadopsi konsep Chrysler Airflow dengan platform STLA Large dan powertrainnya hibrida empat silinder 2.0 liter turbocharged Jeep Wrangler 4xe. [wic/timBX].