MENU
icon label
image label
blacklogo

Daihatsu Atrai Mejeng Di GIIAS 2023, Bentuknya Unik Banget

AUG 14, 2023@10:00 WIB | 764 Views

Di ajang GIIAS 2023, selain menghadirkan mobil konsep Vision-F, Astra Daihatsu Motor juga menghadirkan sebuah mobil komersial yang cukup populer di Jepang, yaitu Daihatsu Atrai. Banyak yang mengira bahwa mobil ini merupakan Hijet terbaru, meskipun basis dari Atrai juga berasal dari Hijet yang disempurnakan.

Secara tampilan, Daihatsu Atrai ini memang sekilas mirip dengan Hijet yang menjadi basisnya. Penggunaan desain mengotak yang dipadu dengan grill 2 bilah khas Daihatsu sangat terlihat disini. Gak cuma itu, Daihatsu Atrai juga memiliki bentuk bumper mengotak dengan model 3 kotak yang unik.

Lanjut ke bagian samping, desain mengotak khas sebuah mobil komersial terlihat jelas disini. Meskipun begitu, Daihatsu berhasil membuat mobil ini menjadi terlihat berkelas. Misalnya penggunaan model spion berwarna hitam yang cukup kontras. Serta penggunaan model pintu geser elektronik yang seolah membuat mobil ini bukan seperti sebuah mobil komersial.

Selain model pintu geser elektrik, Daihatsu Atrai juga dibekali dengan beberapa fitur modern. Salah satunya adalah tombol keyless di pintu depan yang memberi kesan canggih untuk sebuah mobil yang awalnya ditujukan untuk komersial. Serta untuk bagian kaki-kaki, dof dari velg plastik ini juga punbya desain palang 6 yang sekilas mirip dengan dof velg Sigra.

Bagian belakang, nuansa mobil yang mengotak sangat terasa disini. Model pintu bagasi yang mengotak serta model bumper mengotak benar-benar terinspirasi dari Hijet. Namun beberapa sentuhan unik juga hadir dari bagian belakang mobil ini. Seperti penggunaan handle bagasi tersendiri, serta wiper yang diletakan di bagian atas juga memberi kesan yang unik.

Bagian interior, Daihatsu juga memberi desain dan konfigurasi yang menarik untuk dilihat. Mulai dari layout Head Unit model floating kekinian, model stir yang juga modern lengkap dengan tombol stir yang memberi kesan modern. Sama seperti Hijet dan GranMax, tuas transmisi mobil ini diletakan di area dashboard yang sudah menjadi ciri khas mobil ini.

Di unit yang dipajang di booth Daihatsu GIIAS 2023 ini, baris kedua mobil ini memiliki konfigurasi tempat duduk yang bisa menampung 3 orang di baris kedua. Serta di area bagasi, konfigurasi yang dipamerkan berupa tempat penyimpanan yang bisa dibilang sangat praktis meskipun secara dimensi, mobil ini masuk ke segmen Kei Car di Jepang.

Karena ini masuk ke segmen Kei Car, maka Daihatsu Atrai juga menggunakan kapasitas mesin yang kecil. Mobil ini dibekali dengan mesin 660cc, 3 silinder NA atau Turbo. Tenaga yang dihasilkan yaitu 63 Ps dan torsi 91 Nm untuk varian Turbo,. sedangkan varian NA punya tenaga 53 Ps dan torsi 61 Nm. Mobil ini punya pilihan penggerak RWD dan 4WD dengan transmisi manual 5 speed dan CVT. [edo/timBX]

Tags :

#
daihatsu,
#
daihatsu atrai,
#
giias 2023,
#
pt astra daihatsu motor

X