MAR 11, 2022@17:15 WIB | 738 Views
BMW dikabarkan akan mengakuisisi perusahaan tuning, Alpina. BMW belum mengungkapkan rincian keuangan apapun tentang kesepakatan akuisisi ini dan masih perlu menerima persetujuan antimonopoli untuk dijalankan.
Sebagai bagian dari kesepakatan ini, Alpina akan terus membangun versi modifikasi dari produk BMW hingga akhir tahun 2025. Alpina tidak mengatakan secara pasti apa yang akan terjadi pada perusahaan setelah kesepakatan akuisisi ini, tetapi Alpina diberitakan akan berhenti memproduksi kendaraan di fasilitas mereka di Buchloe.
Layanan perbaikan, suku cadang, dan aksesoris untuk produk Alpina saat ini dan yang lama akan tetap dilakukan di Buchloe. Di sana juga akan ada perluasan bisnis jasa tuning BMW. Selain itu, Alpina juga akan mulai menawarkan restorasi model klasiknya. Ini termasuk produksi dan distribusi suku cadang klasik dan aksesori klasik, selain menjual kendaraan klasik buatan Alpina terdahulu.
Alpina pada awalnya didirikan dengan fokus pada tuning dan model balap BMW pada tahun 1965. Sejak tahun 1983, Alpina mulai untuk memproduksi mobil sendiri me-rebranding produk BMW, memodifikasinya, dan menjualnya sebagai kendaraan yang lengkap, seperti Z8 Alpina dan B7. Alpina memproduksi lebih dari 2.000 kendaraan pada tahun 2021, dan disebut sebagai tahun tersukses dalam sejarah Alpina. [fdlh/era/timBX] berbagai sumber.