MENU
icon label
image label
blacklogo

F1: Cadillac Resmi Berkompetisi Mulai Musim 2026 Mendatang

MAR 10, 2025@10:00 WIB | 66 Views

Setelah proses yang panjang dan penuh rintangan, ada kabar baik dari Cadillac. Yap brand asal Amerika Selatan ini dipastikan bisa ikut berkompetisi di F1 mulai musim balap 2026 mendatang. Dan sesuai dugaan, mereka akan mengisi slot tim baru yang membuat balapan F1 tahun depan akan diikuti oleh sebelas tim.

Melansir situs resmi F1, Jumat (7/3/2025), disebutan masuknya Cadillac mendapat dukungan dari induk perusahaan mereka, General Motors (GM) bersama TWG Motorsport. Disebutkan mereka akhirnya bisa memenuhi berbagai persyaratan agar bisa ikut membalap tahun depan.

Presiden dan CEO F1, Stefano Domenicali menyebut pihaknya puas dengan presentasi yang diberikan oleh Cadillac. Ia menyebut sejak November tahun lalu, pihak F1 bersama GM dan TWG Motorsport yang menaungi Cadillac melihat keseriusan dan ambisi mereka untuk ikut balap F1 ini.

Sedangkan Presiden FIA, Mohammed Ben Sulayem menyebut hadirnya Cadillac tentu akan memberi warna yang lebih beragam pada musim F1 tahun depan. Ia menyebut GM bersama Cadillac bisa memberi sesuatu yang berbeda dengan pendekatan pada regulasi baru yang akan diterapkan tahun depan.

Dengan disetujuinya Cadillac sebagai tim baru F1 mulai tahun depan membuat GM sudah bisa menyiapkan beberapa hal yang diperlukan sejak sekarang. Presiden GM, Mark Reuss menyebut pihaknya menggandeng TWG Motorsport karena punya pengalaman motorsport yang dirasa bakal membantu GM saat masuk ke F1 nanti.

Cadillac nantinya akan memiliki empat markas untuk operasional tim mereka. Tiga markas diantaranya akan berlokasi di Amerika Serikat yaitu di Fisher, India, Charlotte, Carolina Utara, serta Warren, Michigan. Serta ada satu markas di Eropa yang berlokasi di dekat sirkuit Silverstone, Inggris.

Sebagai tahap awal, kabarnya mereka akan menggandeng Ferrari sebagai pemasok mesin mereka selama dua tahun. Nantinya di tahun 2028, barulah Cadillac bisa menghadirkan mesin yang sudah dibuat secara mandiri oleh General Motors. [edo/timBX]

Tags :

#
f1,
#
formula 1,
#
cadillac,
#
tim balap,
#
2026,
#
balap mobil,
#
pabrikan,
#
general motors,
#
gm

X