MENU
icon label
image label
blacklogo

F1: Carlos Sainz Berharap Bisa Bergabung dengan Tim Senior

JUN 03, 2017@13:00 WIB | 1,001 Views

Carlos Sainz, pebalap kelahiran Spanyol tersebut sangat yakin bahwa dirinya sudah menampilkan performa yang sangat baik untuk bisa promosi ke tim senior Red Bull. Sainz sendiri kini masih mengendalikan mobil balap F1 untuk tim Toro Rosso.

Sepanjang GP Monako akhir pekan lalu, Carlos Sainz tampil dengan sangat impresif, terutama disaat dirinya harus melawan tekanan dari pebalap Mercedes, Lewis Hamilton untuk bisa finis di urutan keenam. Namun peluang Sainz untuk bisa bergabung dengan tim senior Red Bull masih tergantung pada situasi kontrak kedua pebalap mereka antara Max Verstappen dan Daniel Ricciardo yang akan berakhir usai musim 2018.

"Saya akan tetap melakukan apa yang sudah saya lakukan selama ini, dan kita lihat saja nanti apa yang akan terjadi dengan semuanya." Ungkap Sainz. "Saya harus menjaga performa saya untuk menunjukkan kepada Red Bull bahwa saya adalah pebalap yang kencang, dan suatu hari nanti, mereka bisa mengandalkan saya. Mudah-mudahan itu bisa cepat terealisasi."

Sementara itu, dari enam balapan F1 2017 yang telah berlangsung, Sainz berhasil mencetak poin di lima balapan dan mengoleksi total poin 25 – sementara rekan setimnya, Daniil Kvyat, baru mengumpulkan 4 poin. [yus/tmBX]

Tags :

#
carlos sainz,
#
formula 1,
#
blackauto,
#
red bull

X