FEB 23, 2016@11:00 WIB | 832 Views
Setelah enam tahun tidak ada tim baru di kejuaraan Formula One, Haas F1 Team siap berjibaku untuk mengarungi kerasnya kompetisi F1 2016. Haas sendiri merupakan tim asal negeri Paman Sam pertama sejak 1986.
Dengan kode mobil VF-16, Haas tampil dengan perpaduan kelir silver, merah dan hitam. Setelah menjalani dua musim untuk mengembangkan mobil F1, Haas yang mendapat pasokan mesin dari Ferrari siap mengacak-acak peta persaingan F1 2016.
Romain Grosjean dan Esteban Gutierrez telah ditunjuk untuk menjadi pebalap mereka selama dua musim kedepan. Gene Haas sang pemilik tim menjelaskan arti dari VF-16 yakni 'Very First One'. Dirinya percaya bahwa langkahnya masuk F1 adalah untuk memperkenalkan sebuah produk ke masyarakat yang lebih luas lagi.
"Dari sudut pandang internasional, Formula One merupakan level tertinggi dari dunia balap. Ketika Anda mendengar kata F1, Anda pasti sudah tahu apa itu. Haas memiliki reputasi yang baik di Amerika Serikat dan saya ingin reputasi tersebut tumbuh di seluruh dunia. Saya percaya ini adalah cara terbaik untuk mengembangkan bisnis kami," kata Haas seperti dikutip Crash. [dw/timBX]