OCT 16, 2024@10:00 WIB | 143 Views
Akhir pekan ini, balapan F1 akan kembali bergulir di Circuit of the Americas dalam gelaran GP Amerika Serikat. Menyambut balapan di Austin weekend, Haas yang merupakan tim tuan rumah menghadirkan livery spesial khusus untuk balapan tersebut.
Melansir situs resmi F1, Selasa (15/10/2024), secara garis besar, Haas masih menggunakan warna hitam, merah dan putih ciri khas mereka. Namun pada livery spesial ini, terdapat sentuhan warna biru lengkap dengan aksen bintang hitam dan putih khas bendera Amerika Serikat.
Penggunaan corak khas bendera AS ini diletakan pada bagian sidepod, sisi dalam sayap depan, serta area sayap belakang mobil ini. Gak heran, membuat kesan Amerika di tim asal Amerika sangat kental di mobil VF-24 tersebut.
Penggunaan livery spesial ini tidak hanya diaplikasikan ke mobil mereka. Baju balap dari Nico Hulkenberg dan Kevin Magnussen, serta seragam kru tim juga akan mendapat sentuhan corak yang serupa tersebut.
Gak cuma menghadirkan livery spesial, tim Haas juga bakal memberi banyak upgrade pada segi teknis mobil. Direktur Teknik tim, Andrea De Zordo menyebut beberapa upgrade yang diberikan ditujukan agar mobil bisa lebih kompetitif menjelang akhir musim.
Meski begitu, ia masih merahasiakan bagian mana saja di mobil VF-24 yang bakal mendapat upgrade. “Ubahan yang kami berikan memang akan lebih bersifat evolusi dibanding revolusi. Seharusnya tidak jauh berbeda dengan mobil yang dipakai di balapan sebelumnya namun dengan beberapa peningkatan penting”, ungkap Andrea.
Tim Haas sendiri saat ini masih berada di posisi tujuh klasmen konstruktor dengan 31 poin. Mereka hanya tertinggal tiga poin dari tim RB di posisi enam klasmen. Tentunya membuat persaingan papan tengah menjelang akhir musim tidak kalah sengitnya seperti di barisan terdepan. [edo/timBX]