MENU
icon label
image label
blacklogo

F1: Jadwal Ulang Grand Prix Cina Menjadi Tantangan Bagi CEO F1

FEB 14, 2020@16:30 WIB | 494 Views

CEO Formula 1, Chase Carey, mengatakan upaya untuk mengatur kembali  jadwal Grand Prix Cina yang ditunda untuk musim 2020 akan menjadi tantangan.

Pada hari Rabu (12/2/2020), F1 mengumumkan telah membatalkan Grand Prix Cina musim ini - yang dijadwalkan berlangsung pada 19 Apri 2020. Pembatalan tersebut dilakukan setelah menerima permintaan resmi dari promotor balapan untuk menunda acara di tengah kekhawatiran yang berkembang tentang wabah koronavirus yang sedang berlangsung di negara tersebut.

F1 mengatakan akan mencoba untuk mengembalikan balapan nanti di musim ini, meskipun menghadapi jadwal yang sudah penuh dengan 21 Grand Prix yang berlangsung selama sembilan bulan.

"Bagian dari tantangannya adalah Anda tidak benar-benar tahu kerangka waktunya, jadi sulit untuk mengatakan waktu yang tepat," kata Carey kepada Sky Sports. "Jelas kami punya kalender yang sibuk sehingga tidak mudah untuk menjadwal ulang sejauh ini ketika kami hanya berjarak satu bulan lagi dari balapan pertama kami.

"Harapannya adalah bahwa orang akan memiliki penanganan yang lebih baik dalam hal ini dengan cukup cepat," tambahnya. "Muncul dengan cepat, kasus-kasus di luar Cina, benar-benar distrik di Cina, masih terbatas jumlahnya.

"Kami sangat menyadarinya dan kami akan terus memantau dan menangani hal itu. Jelas keselamatan bagi para penggemar kami dan tim kami, semua orang dalam olahraga, adalah yang pertama dan terpenting.

"Jadi kami akan bijaksana dan teliti dan kami terus memantau dan terlibat dengan otoritas yang tepat serta para ahli yang tepat."

Cina telah dijadwalkan untuk menjadi putaran keempat pada apa yang ditetapkan sebagai musim yang memecahkan rekor pada 2020, tetapi penundaan itu berarti sekarang akan ada jarak empat minggu antara Grand Prix Vietnam di Hanoi pada 5 April 2020 dan Grand Prix Belanda yang kembali ​​diselenggarakan di Zandvoort pada 3 Mei 2020.

Seperti yang diketahui bahwa diskusi tentang kemungkinan penjadwalan ulang GP Cina akan berlanjut dalam Gruup Conference Strategy berikutnya.

Setelah pertukaran potensial dengan putaran lain di akhir tahun telah dikesampingkan, satu solusi alternatif yang dipertimbangkan adalah memindahkan putaran terakhir Abu Dhabi kembali. Hal ini untuk membebaskan ruang bagi Cina untuk mengisi slot akhir pekan pada akhir November 2020.

Shanghai berjarak 500 mil dari Wuhan, tempat asal virus yang dimaksud ditemukan. Ada lebih dari 44.000 kasus coronavirus secara global, dengan jumlah total kematian di Cina sekarang berada di atas 1.100 kasus.[Ade/Hsn/timBX]

Tags :

#
formula 1,
#
f1,
#
chase carey

X