FEB 07, 2022@14:30 WIB | 1,335 Views
Suzuki Ertiga dan Honda Mobilio seringkali dikomparasikan oleh konsumen yang ingin memiliki mobil yang cocok untuk keluarga. LMPV dengan kapasitas mesin yang sama-sama 1.500 cc ini masih jadi pilihan, baik dalam kondisi masih baru atau pun yang sudah dalam kondisi bekas. Kedua mobil LMPV ini memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masingnya.
Oleh karena itu, agar tidak bingung lagi dalam menentukan kendaraan keluarga yang tepat untuk dimiliki, berikut ini komparasi antara Suzuki Ertiga dan Honda Mobilio:
1. Desain, Interior, dan Dimensi
Dari segi desain, kedua mobil LMPV ini membawa garis desain desain yang cukup berbeda. Honda Mobilio membawa kesan modern dengan aksen garis-garis kaku yang tampak tegas. Tidak seperti mobil MPV lainnya, bagian atap dari Mobilio terlihat lebih rendah dan panjang, namun masih tampak besar. Bodykit dari Mobilio sendiri terlihat sederhana tanpa banyak embel-embel dibandingkan Ertiga serta menghadirkan efek ceper pada mobil ini. Sedangkan Ertiga membawa kesan elegan dengan garis-garis yang lebih halus. Bagian atap pun lebih tinggi daripada Mobilio sehingga kepala tidak harus menunduk terlalu kebawah ketika harus masuk mobil.
Mengenai dimensi, Suzuki Ertiga punya dimensi lebih besar dibandingkan Mobilio. Suzuki Ertiga sendiri memiliki panjang 4.395 mm, tinggi 1.690 mm, serta lebar 1.735 mm. Wheelbase dari Ertiga berukuran 2.740 mm. Di sisi lain, Honda Mobilio memiliki panjang 4.386 mm, lebar 1.683 mm, dan tinggi 1.603 mm, serta Wheelbase 2.650 mm.
Di bagian dalam, dasbor hitam Mobilio memadukan aksen oranye di sekitar ventilasi AC. Aksen oranye pada dasbor ini menghilangkan kesan monoton dari dasbor yang biasanya hanya diberikan satu warna. Jok hitam Mobilio juga diberikan jahitan dengan warna yang sama. Serupa dengan Ertiga, Mobilio juga sudah dilengkapi dengan AC model digital. Seakan tak mau kalah, Ertiga juga mendapatkan aksen kayu di dasbor serta stirnya layaknya mobil high-end.
Walau hadir dengan dimensi yang lebih kecil dibandingkan Ertiga, kabin Mobilio tetap terasa lega berkat jok dan sandaran kursinya yang tipis. Walhasil, kenyamanan di dalam kabin pun turut dikorbankan untuk rasa lega ini. Berbeda dengan Ertiga yang masih terasa nyaman saat berada di dalam kabin berkat dimensi yang dari awal sudah lebih besar daripada Mobilio serta jok dan sandaran kursi yang lebih tebal daripada Mobilio.
2. Mesin
Untuk urusan dapur pacu, kedua mobil memiliki perbedaan performa mesin yang lumayan jauh, Honda Mobilio menggunakan mesin 1.5 Liter SOHC 4 Silinder Tunggal berteknologi i-VTEC+DBW. Mesin menghasilkan output maksimal hingga 118 HP di 6.600 rpm serta torsi maksimum sebesar 145 Nm di 4.600 Rpm. Mesin ini juga sudah dilengkapi dengan kehadiran teknologi ECO Indicator. Teknologi ini membuat mobil lebih hemat bahan bakar dan sesuai dengan standar EURO IV. Selain itu, sistem injektor bahan bakar juga telah menggunakan teknologi PGM-FI, sehingga pembakaran bahan bakar di dalam mesin jadi lebih efektif dan efisien.
Jagoan LMPV dari pabrikan berlambang ‘S’ menggunakan mesin berkode K15B dengan kapasitas sebesar 1.462 cc DOHC-VVT . Mesin ini sesuai dengan standarisasi EURO IV serta performa yang terbilang cukup gahar dengan output maksimal sebesar 103 HP di 6.000 rpm dan torsi maksimum sebesar 138 Nm di 4.400 rpm. Mesin ini terbilang responsif untuk penggunaan di dalam kota dengan kondisi jalanan yang stop-and-go.
3. Fitur
Dari sisi fitur, kedua mobil memiliki fitur yang bisa dibilang hampir sama satu dengan yang lainnya. Honda Mobilio didukung berbagai fitur keamanan seperti Hill Start Assist (HSA), Vehicle Stability Assist (VSA, SRS Airbag Audio Steering Switch, ISOFIX, Alarm System dan berbagai fitur canggih lainnya. Untuk membuat perpindahan transmisi menjadi lebih halus, mobil ini dilengkapi dengan CVT. Terdapat pula fitur Audio Door Lock by Speed yang membuat lebih aman saat berkendara.
Fitur keamanan yang terdapat pada Ertiga diantaranya ialah Immobilizer, Isofix, Brake Assist dan Electronic Stability Program dan fitur keamanan unggulan dari Ertiga, Hill Hold Control yang berfungsi untuk menahan kendaraan agar tidak meluncur saat berada di turunan maupun tanjakan. Secara keseluruhan, Ertiga menawarkan fitur-fitur lain yang lebih banyak daripada Mobilio. Fitur-fitur ini antara lain tombol start/stop engine, ventilasi AC di cup holder depan, lampu utama proyektor, dan power outlet untuk penumpang baris kedua. Varian Ertiga GX juga turut menyediakan seat height adjuster untuk mencari posisi mengemudi paling ideal.
4. Varian dan Harga
Kedua mobil LMPV ini menawarkan banyak varian masing-masingnya. Honda Mobilio hadir dalam 5 varian, yakni varian S M/T yang dibanderol seharga Rp197,6 juta, varian E M/T seharga Rp217,2 juta, dan varian E CVT seharga Rp227,4 juta. Sedangkan untuk dua varian tertinggi, varian RS M/T dipatok harga sebesar Rp239,8 juta dan varian RS CVT sebesar Rp250 juta.
Suzuki Ertiga sendiri ditawarkan dalam 8 varian dengan perbedaan harga yang tidak jauh di masing-masing variannya. Varian pertama yaitu varian GL, untuk transmisi manual dipatok dengan harga Rp240,7 juta dan untuk transmisi otomatis dibanderol seharga Rp251,2 juta. Varian selanjutnya, varian Sport FF MT dijual dengan harga Rp258,35 juta, varian Sport FF AT seharga Rp268,15 juta, varian Sport MT seharga Rp265,6 juta, dan varian Sport AT dipatok harga sebesar Rp276,4 juta.
Varian terakhir, yaitu varian GX, yang bertransmisi manual sendiri dibanderol seharga Rp254,8 juta dan yang bertransmisi otomatis dipatok harga sebesar Rp265,6 juta. (Harga yang disebutkan di atas berdasarkan harga per Februari 2022 On The Road Jakarta) [fkg/zz/timBX] berbagai sumber