MENU
icon label
image label
blacklogo

Ford Akan Menambah Banyak Varian Pada Bronco Di Masa Depan

MAY 02, 2023@12:00 WIB | 695 Views

Sejak kembali hadir di tahun 2020 silam, Ford Bronco mendapat banyak sekali sambutan oleh pecinta otomotif, khususnya penggemar offroad. Nah untuk memenuhi rasa puas yang lebih besar lagi, mereka berencana untuk menghadirkan banyak varian terbaru di Bronco untuk menjangkau pasar yang lebih luas lagi.

Dilansir Carbuzz, Minggu (30/4/2023), Jim Baumbick selaku Wakil Presiden Operasi Pengembangan Produk dan Kualitas dari Ford menyebut mereka sudah berada dijalan yang tepat setelah kemunculan Bronco ini.

“Melihat kehadiran Bronco yang berhasil menjadi penantang terkuat Jeep Wrangler membuat kami optimis dengan mobil offroad ini. Kami melihat bahwa mobil ini bisa berkembang lebih pesat lagi dan menjangkau pasar baru yang belum kami hadirkan sebelumnya”, ujarnya.

Saat ini, Ford Bronco hadir dengan 3  model varian yaitu Everglade, Raport, serta Heritage dengan model desain yang beragam. Selain itu Ford Bronco ini memiliki opsi baik itu 3 pintu maupun 5 pintu yang sama dengan Jeep Wrangler.

Rencana Ford yang ingin menambah lebih banyak varian di Bronco ini tidak lepas dari langkah rivalnya yaitu Jeep Wrangler. Jeep memberikan beberapa update pada Wrangler serta akan segera menghadirkan varian dengan mesin ber elektrifikasi pada mobil offroad andalannya tersebut.

Ford sendiri juga memang akan segera mempersiapkan Bronco dengan mesin elektrifikasi yang ramah lingkungan.Menarik untuk dilihat bagaimana langkah Ford dalam memberikan tambahan varian baru pada Bronco ini yang termasuk salah satu mobil ikonik mereka. [edo/timBX]

Tags :

#
ford,
#
ford bronco,
#
varian

X