MENU
icon label
image label
blacklogo

Generasi Terbaru Mercedes-Benz GLE Makin Terbuka

MAY 16, 2018@15:00 WIB | 1,109 Views

 (Bagian depan Mercedes-Benz GLE masih ditutup kamuflase)

Sejak setahun belakangan, generasi terbaru dari Mercedes-Benz GLE sudah sering berkeliaran di jalanan benua Eropa dan Amerika dalam kondisi bodi yang seluruhnya tertutup kamuflase.

Seiring dengan berjalannya waktu, perlahan tapi pasti, selubung All New Mercedes-Benz GLE mulai terbuka. Belum lama ini, salah satu SUV Mercedes-Benz ini kembali tertangkap kamera sedang melakukan pengetesan.

 (Bagian samping Mercedes-Benz GLE sudah mulai terbuka)

Menariknya, bagian bodi samping Mercedes-Benz GLE terbaru sudah tak lagi ditutupi kamuflase. Dari foto yang didapat, mobil ini berwarna merah dan menggunakan pelek palang lima berwarna gelap.

Mercedes-Benz tampaknya ingin membuat GLE terbaru jadi lebih sedap dipandang. Pasalnya jika dilihat sekilas, All New GLE memiliki tinggi atap yang lebih rendah dari model sebelumnya. Tak hanya itu, garis desain di bagian samping dan belakangnya juga terlihat mirip dengan Mercedes-Benz GLC.

 (Sekilas, garis desain Mercedes-Benz GLE terbaru tampak mirip dengan GLC)

Walau bagian luarnya sudah mulai terbuka, sayangnya masih belum ada bocoran tentang seperti apa suasana interior All New Mercedes-Benz GLE. Namun kabarnya, ada kemungkinan kalau mobil ini akan mempunyai instrument cluster dan head unit yang full digital.

Buat yang sudah sangat penasaran ingin melihat seperti apa wujud nyata dari All New Mercedes-Benz GLE, maka Anda harus kembali bersabar. Sebab, mobil ini baru akan dilahirkan pada pameran Paris Motor Show 2018, bulan Oktober mendatang. [APSG/timBX]

Tags :

#
mercedes-benz,
#
mercedes-benz gle,
#
suv,
#
auto news

X