NOV 10, 2022@17:00 WIB | 1,209 Views
Genesis mengumumkan rencana untuk memamerkan Electrified GV70 di Los Angeles Auto Show. Ditetapkan untuk mulai diproduksi di Montgomery, Alabama Desember ini, Electrified GV70 akan menjadi model Genesis pertama di Amerika Serikat serta Genesis pertama yang dibuat di luar Korea Selatan.
Pabrikan tersebut belum merilis spesifikasi untuk pasar AS pada saat ini, tetapi crossover listrik ini akan menampilkan unit pencahayaan LED dan gril tertutup penuh yang menampung port pengisian daya tersembunyi.
Di bagian interior terdapat kluster instrument digital 8 atau 12,3 inci serta sistem infotainment 14,5 inci. Varian kelas atas akan menawarkan berbagai fasilitas, termasuk kursi depan berpemanas dan berventilasi, kursi belakang berpemanas, serta pengisi daya telepon nirkabel. Selain itu juga sistem audio delapan speaker dan sistem otentikasi sidik jari.
Dilengkapi dengan paket baterai 77,4 kWh, EV ini akan menggunakan sistem penggerak semua roda, dua motor yang menghasilkan output gabungan 429 hp (320 kW / 435 PS) dan torsi 516 lb-ft (700 Nm).
Crossover ini juga memiliki mode boost, yang sementara meningkatkan output menjadi 483 hp (360 kW / 489 PS) dan memungkinkan model tersebut mencapai 60 mph (0-96 km/jam) dalam 4,2 detik.
Genesis Electrefied GV70 dapat menempuh perjalanan hingga 283 mil (455 km) dengan sekali pengisian daya. Crossover ini juga memiliki kemampuan pengisian cepat DC 350 kW, yang memungkinkan baterai terisi dari 10% hingga 80% dalam waktu kurang dari 20 menit.
Sebagai informasi, Los Angeles Auto Show akan dimulai pada tanggal 17 November mendatang. [ibd/dera/timBX] berbagai sumber.