SEP 20, 2022@18:00 WIB | 664 Views
Peugeot akan membawa 408 generasi selanjutnya ke Paris Motor Show pada bulan Oktober, memberikan publik kesempatan pertama untuk melihat penampakan mobil ini. Peugeot 408 hadir sebagai "dynamic fastback" yang diposisikan di antara Peugeot 508 dan SUV 3008.
Mirip dengan bodystyle Polestar 2, 408 mengambil bahasa desain mobil lima pintu dengan bagian belakang hatchback ukuran besar, Peugeot mengatakan 408 mengutamakan kepraktisan dan gaya, dan merupakan mobil pertama dari jenisnya di pasaran.
Peugeot 408 mengusung platform EMP2 dan akan ditenagai oleh mesin bensin murni serta powertrain plug-in hybrid pada awal 2023. Peugeot juga telah mengonfirmasi varian full-electric (kemungkinan akan disebut dengan e-408) akan menyusul setelahnya.
Satu-satunya versi non-listrik adalah varian entry-level bermesin bensin turbocharged tiga silinder 1,2 liter yang dapat menghasilkan tenaga 128 bhp. Varian ini sendiri dikabarkan akan digantikan oleh varian mild-hybrid pada akhir 2023.
Sedangkan model hybrid akan datang dalam dua varian, yaitu Hybrid 180 dengan tenaga 178 bhp dan Hybrid 225 yang bertenaga 222 bhp.
Kedua varian menggunakan mesin bensin 1.6 liter empat silinder turbocharged yang sama dan dikawinkan dengan motor listrik yang disuplai oleh baterai 12,4 kWh. Baterai ini diklaim mampu diisi ulang sampai penuh dalam waktu 1 jam 55 menit melalui pengisi daya 7 kW.
Semua varian mesin dipadankan secara eksklusif dengan gearbox otomatis delapan percepatan. Varian bensin entry-level sendiri diklaim sanggup berakselerasi dari 0-62 mpj dalam waktu sekitar 10 detik.
Namun, versi tercepat dari fastback ini tidak diragukan lagi adalah e-408. Tenaga e-408 diduga akan berasal dari baterai 54 kWh, yang sedikit lebih besar dari unit di Peugeot e-2008 dan e-208, dan memiliki komposisi kimia terbaru untuk meningkatkan jangkauan dan efisiensi. [fdlh/dera/timBX] berbagai sumber.