MENU
icon label
image label
blacklogo

Honda ADV 350 Dapat Versi Terbaru, Ubahannya Seperti Ini!

NOV 14, 2024@12:30 WIB | 88 Views

Ajang tahun EICMA 2024 di Milan, Italia menjadi tempat berbagai brand menghadirkan produk motor terbaru mereka. Salah satunya adalah Honda yang menghadirkan versi terbaru dari skutik bongsor bergaya adventure andalan mereka, ADV 350 untuk pasar Eropa.

Melansir Greatbiker, Rabu (13/11/2024), secara tampilan memang terlihat tidak jauh berbeda dari ADV 350 sebelumnya. Mulai dari tampang depan yang mengusung model kekar dengan lampu sipit khasnya tetap dipertahankan. Begitu juga dengan windshield berukuran besar yang tidak jauh berbeda dengan sebelumnya.

Sisi samping meski terlihat tidak berbeda jauh, punya beberapa revisi yang meski tidak signifikan. Mulai dari desain jok yang kini punya support yang lebih nyaman untuk diduduki, terutama saat berkendara jarak jauh.

Untuk sisi belakang juga sejatinya tidak berbeda jauh dengan Honda ADV 350 sebelumnya. Mulai dari desain lampu belakang model sipit yang masih mirip dengan sebelumnya. Serta model spakbor sporty dengan lekukan tajam yang sejatinya masih sama dengan model sebelumnya.

Meski secara desain tidak berbeda jauh, namun body Honda ADV 350 terbaru ini kini mengusung penggunaan bahan ramah lingkungan. Honda menyebut bahwa bahan ramah lingkungan ini mengusung model daur ulang yang bisa diolah secara manual hingga tiga level.

Ubahan yang lebih terasa ada hadirnya beberapa fitur baru. Misalnya seperti panel TFT 5 inch desain terbaru yang mirip dengan Honda Forza 350 terbaru. Lalu layar TFT ini juga terhubung dengan aplikasi smartphone Honda RoadSync yang bisa membuat pengguna mengatur status kendaraan hanya dari HP.

Dari segi safety, Honda ADV 350 terbaru ini juga tergolong sangatlah komplit. Mulai dari sistem rem ABS Dual Channel, rem cakram di kedua roda, hingga HSTC atau Honda Selectable Traction Control. Fitur pendukung lainnya seperti port USB, Smart Key, hingga kapasitas bagasi yang sangat besar dan mampu memuat helm Full Face.

Soal mesin, Honda ADV 350 tetap dibekali dengan konfigurasi 330cc, 1 silinder, 4 tak dengan eSP+ dan pendingin udara. Tenaga yang dihasilkan bisa mencapai 21,5 Hp dan torsi 31,5 Nm dengan gearbox CVT.

Honda ADV 350 terbaru ini hadir dalam empat pilihan warna yaitu Pearl Nightstar Black, Mat Ruthenium Silver Metallic, Hyper Red serta Mat Coal Black Metallic. Soal harga, sayangnya Honda Eropa belum mengumumkan resmi bandrol dari ADV 350 versi terbaru ini. Setuju gak nih kali Astra Honda Motor bawa motor ini ke pasar Indonesia? [edo/timBX]

Tags :

#
honda,
#
adv,
#
350,
#
skutik,
#
update,
#
model,
#
motor terbaru,
#
eropa

X