MENU
icon label
image label
blacklogo

Honda BeAT Dapat Update Model di Malaysia, Apa Saja Ubahannya?

DEC 04, 2024@17:15 WIB | 233 Views

Selain beredar di Indonesia, Honda BeAT sejatinya cukup populer di beberapa negara. Salah satunya adalah Malaysia dimana motor ini baru saja mendapat versi terbaru atau update model yang ternyata cukup berbeda dengan apa yang ada di Indonesia.

Melansir Paultan, Rabu (4/12/2024), ubahan di Honda BeAT versi Malaysia ada pada tampilan livery yang digunakan. Motor skutik hadir dengan pilihan corak yang berbeda jauh dengan versi Indonesia. Serta pilihan warna yang dihadirkan lebih beragam seperti Matte Silver, Red, Blue, dan Green.

Di versi update model ini, Honda BeAT versi Malaysia ini ketambahan model lampu sein yang dibuat terpisah dengan lampu belakang motor ini. Jelas ini berbeda jauh dengan Honda BeAT versi Indonesia yang lampu belakang dan sein dibuat menyatu di satu frame yang sama.

Sisanya kurang lebih masih sama dengan Honda BeAT yang banyak beredar di Indonesia. Mulai dari tampang depan dengan model lampu lancip terbarunya mirip dengan yang ada di Indonesia. Serta sisi samping motor ini juga tidak jauh berbeda dengan versi Indonesia.

Lalu bagaimana soal fitur? Honda BeAT versi Malaysia sejatinya sudah cukup modern. Mulai dari kapasitas bagasi yang mencapai 11,7 liter, tangki BBM mencapai 4,2 liter, serta Honda BeAT terbaru masih menyediakan opsi Kick Starter selain Electric Starter. Lalu ada panel instrumen digital dengan speedometer analog di motor ini.

Untuk bagian kaki-kaki, motor ini menggunakan velg racing berwarna hitam dengan ukuran 14 inch. Velg ini dipadu dengan ban profil 80/90 di depan dan 90/90 di belakang. Untuk sistem pengereman memang belum dibekali dengan ABS. Tapi setidaknya sudah ada Combo Brake System sebagai standar.

Lanjut ke bagian mesin, Honda BeAT Update Model versi Malaysia ini tetap mengusung konfigurasi 108cc, 1 silinder, dan pendingin udara. Tenaga yang dihasilkan mencapai 8,67 Hp di 7.500 rpm dan torsi 9,53 Nm di 5.500 rpm dan dipadu dengan gearbox CVT.

Honda BeAT versi terbaru di Malaysia ini dijual oleh distributor resmi di negara tersebut, Boon Siew Honda. Soal harga, motor ini dibandrol dengan nominal 6.090 Ringgit Malaysia atau setara Rp 21,7 jutaan. Sedikit lebih mahal dibanding versi Indonesia yang dijual dengan harga Rp 18,4 juta. [edo/timBX]

Tags :

#
honda,
#
beat,
#
motor,
#
skutik,
#
update,
#
model

X