MENU
icon label
image label
blacklogo

Honda City Hatchback VS Toyota Yaris, Pilihan Yang Sulit?

FEB 04, 2022@15:00 WIB | 1,982 Views

Untuk saat ini, mobil hatchback menjadi mobil yang banyak dipilih oleh para konsumen otomotif di daerah perkotaan. Dengan dimensi yang ringkas dan kompak, mobil hatchback siap melibas padatnya jalannya perkotaan dengan aman dan nyaman karena dimensinya ini. Selain itu, hatchback turut diklaim sebagai mobil dengan konsumsi bahan bakar yang irit sehingga semakin meyakinkan masyarakat perkotaan untuk memiliki mobil hatchback.

Di Indonesia, ada dua pemain besar yang bermain di segmen hatchback ini, yakni Toyota yang menjagokan Yaris, dan Honda yang menjagokan City Hatchback setelah disuntik matinya Jazz beberapa waktu lalu. Kedua hatchback ini memiliki fitur yang hampir serupa satu dengan yang lainnya dan harga yang cukup kompetitif sehingga sulit untuk menentukan mana yang terbaik di antara keduanya.

Oleh karena itu, agar tak bingung dalam menentukan hatchback mana yang patut untuk dimiliki, berikut ini komparasi antara Toyota Yaris dan Honda City Hatchback:

1. Desain, Dimensi, dan Kaki-kaki

Untuk urusan dimensi, Honda City Hatchback tergolong lebih besar dibandingkan dengan kompetitor. Jagoan dari Honda ini memiliki dimensi panjang 4.349 mm, lebar 1.748 mm, tinggi 1.488 mm dengan wheelbase 2.600 mm. Dengan perbedaan yang cukup terlihat, Yaris punya dimensi panjang 4.145 mm, lebar 1.730 mm, tinggi 1.500 mm dengan wheelbase 2.550 mm.

Walau demikian, Yaris lebih unggul pada dimensi bagian atas yang memungkinkan pengendara atau pengemudi untuk mendapatkan headroom yang lebih lega. Di sisi lain, City Hatchback tampak lebih kebawah berkat desain body yang lebih rendah untuk mengejar aerodinamis.

Di sektor penerangan, Keduanya menggunakan lampu depan LED dan kaki-kaki dari kedua mobil hatchback ini menggunakan velg ukuran 16 inci, tapi dengan ukuran ban yang berbeda. Yaris menggunakan ban ukuran 195/50R16. City Hatchback sendiri menggunakan ban ukuran 185/55R16 dengan profil dinding lebih tipis dan tapak lebih lebar.

2. Interior

Pada bagian interior, City Hatchback dibekali dengan fitur Ultra Seat layaknya Honda Jazz. fitur ini menyediakan beberapa mode pengaturan bangku, yakni tall mode, long mode, utility mode, dan refresh mode. City Hatchback juga punya dimensi yang lebih lebar dan panjang, yang membuat legroom terasa lebih lega. Sayangnya, desain body yang rendah membuat City Hatchback sedikit sulit untuk dimasuki orang dengan tinggi di atas 170 cm serta headroom juga tidak terasa lega.

Pada sisi inilah Toyota Yaris terlihat lebih unggul. Headroom lebih memadai dan akses keluar masuk bagi penumpang belakang lebih enak. Tak ketinggalan, Toyota Yaris punya lantai yang rata di area kursi belakang. Dengan begitu, penumpang di bagian belakang, terutama yang duduk di tengah, dapat menaruh kaki dengan nyaman.

Untuk urusan infotainment. City Hatchback jelas menang banyak dibandingkan Yaris. Hatchback besutan Honda ini dilengkapi dengan head unit layar sentuh 8 inci dengan dukungan Apple Carplay atau Android Auto.

3. Fitur

Untuk urusan fitur, kedua mobil ini dibekali dengan fitur yang hampir sama satu dengan yang lainnya. Pada fitur keselamatan. Keduanya punya ABS, EBD, BA, Hill Start Assist (HSA) dan stability control. Namun, City Hatchback ketambahan fitur yang tidak dimiliki oleh sang kompetitor, yaitu traction control. Walau demikian, Yaris unggul pada fitur keselamatan pasif, yaitu dengan memiliki 7 airbag pada varian TRD Sportivo dibandingkan dengan City Hatchback yang hanya memiliki 6 airbags di semua variannya.

Selain fitur keselamatan, kedua mobil juga sudah dilengkapi fitur penunjang berkendara seperti paddle shift untuk tipe transmisi otomatisnya. Namun, City Hatchback memiliki fitur cruise control yang tidak dimiliki oleh Yaris. Meskipun tidak memiliki fitur cruise control, Yaris memiliki tiga mode berkendara, yakni normal, eco, dan sport dibandingkan City Hatchback yang hanya memiliki satu mode berkendara, yakni ECON.

4. Mesin

Tak bisa dipungkiri, City Hatchback unggul di sektor dapur pacu dibandingkan pesaingnya dari Toyota. Honda City Hatchback menggendong mesin 1.500 cc 4-silinder i-VTEC yang dapat menghasilkan output maksimal sebesar 119,3 dk di 6.600 rpm dan torsi sebesar 145 Nm di 4.300 rpm. Mesin 1500 cc 4 silinder ini digerakkan oleh transmisi manual 6 percepatan atau transmisi otomatis CVT.

Dengan kubikasi mesin dan jumlah silinder yang sama dengan kompetitor, mesin Yaris dilengkapi dengan teknologi Dual VVT-i yang dapat memuntahkan tenaga sebesar 105,5 hp di 6.000 rpm dan torsi maksimal sebesar 140,2 Nm di 4.200 rpm. Mesin 1500 cc 4 silinder Dual VVT-i dikawinkan dengan transmisi manual 5-kecepatan atau otomatis CVT.

5. Harga

Untuk urusan harga, kedua mobil ini punya perbedaan harga yang cukup jauh. Toyota Yaris ditawarkan dalam 3 varian, yakni varian G CVT 3 AB dengan harga Rp290,1 juta, 1.5 S M/T GR Sport AB dengan harga Rp301,6 juta, dan varian 1.5 S CVT GR Sport AB yang dibanderol seharga Rp313,7 juta.

Honda City Hatchback sendiri dijual dalam 2 varian tergantung transmisinya, varian RS M/T dibanderol seharga Rp330,9 juta dan varian RS CVT dijual dengan harga Rp340 juta. Harga yang disebutkan di atas berdasarkan harga terbaru On The Road Jakarta tahun 2022. [fkg/zz/timBX] berbagai sumber

Tags :

#
honda city hatchback,
#
toyota yaris

X