JAN 06, 2023@16:00 WIB | 989 Views
Honda baru saja merilis motor baru yang kental dengan gaya scrambler, CL300, untuk pasar domestik di China. Pabrikan juga menyebut akan membawa CL300 untuk bisa dipasarkan di beberapa negara Asia lainnya juga, termasuk Indonesia.
Dari segi tampilan, Honda CL300 tidak jauh berbeda dari kakaknya CL500. Tampilan sangar dengan balutan warna hitam, jok dibuat menyatu, serta penggunaan knalpot yang ditempatkan di sisi jok penumpang.
Ciri khas motor scrambler dari Honda CL300 terlihat dari bagian knalpot yang melengkung ke atas dan sejajar dengan area jok. Tak hanya itu kesan Scrambler neo retro makin terpancar berkat penggunaan lampu bulat, setang fatbar, dan jok rata yang mempunyai tekstur.
Sementara, untuk kaki-kakinya mengadopsi velg dengan motif multispoke berukuran 19 inci di bagian depan dan ukuran 17 inci di bagian belakang.
Bicara perihal spesifikasinya, model ini telah mengadopsi mesin satu silinder berkubikasi 286cc berpendingin cairan, dukungan fitur injeksi dan mampu menghasilkan tenaga 26 tk.
Di China, model Honda CL300 ini ditawarkan dalam dua trim level yakni Standar dan Premium. Keduanya model tersebut dibedakan dari penyematan sentuhan grafis dan tampilan estetika yang lebih menarik. Sayangnya, pihak pabrikan belum mengungkap harga dari Honda CL300 ini. [wic/tim BX].