MENU
icon label
image label
blacklogo

Honda Freed Generasi Terbaru Meluncur, Ubahannya Signifikan!

MAY 12, 2024@14:00 WIB | 429 Views

Honda akhirnya menghadirkan generasi terbaru dari MPV Boxy berukuran compact andalan mereka, Freed. Pada generasi terbaru Freed ini, Honda menghadirkan ubahan yang tergolong cukup niat meski masih tetap mempertahankan asal-usul utama dari mobil yang satu ini.

Mulai dari bagian desain, meski punya bentuk boxy yang mengotak, Honda Freed terkenal dengan beberapa lekukan membulatnya dari dua generasi yang sudah ada. Di versi terbaru ini, mobil ini dibuat dengan beberapa lekukan yang lebih mengotak.

Pada bagian depan terlihat model grill berwarna hitam kini seolah menyatu dengan area lampu depan mobil yang juga dibuat mengotak. Yang menarik, pada panel body tengah antara grill atas dan bumper bawah, terdapat dua lubang memanjang dan memberi kesan mobil yang lebih maskulin dan unik.

Pada bagian samping, ciri khas MPV dengan pintu baris kedua model sliding tetap dipertahankan. Hal yang berubah signifikan adalah desain spion yang justru membulat dan mirip dengan spion mobil Honda kekinian. Serta pada bagian kaki-kaki sudah menggunakan velg dual tone model kipas palang tujuh yang punya orientasi elegan.

Disisi belakang, Honda Freed terbaru juga mendapat bebarapa rombakan dari versi sebelumnya. Mulai dari model lampu yang mengotak dan dipadu dengan pintu bagasi yang datar tanpa ada lekukan aneh. Untuk varian Crosstar, bumper bawah mobil menggunakan model skid plastik hitam dengan campuran warna gold yang senada dengan bagian atas dudukan plat nomor.

Baca juga: Freed vs Sienta

Untuk area interior, Honda Freed generasi terbaru juga mendapat beberapa ubahan dari segi desain dan tampilan. Mulai dari model dashboard yang meski tetap mengusung tuas transmisi di dashboard, namun punya desain yang kini dibuat mengotak.

Berikutnya adalah hadirnya layar Head Unit model semi floating serta panel instrument digital yang cukup modern. Serta yang unik, setir dari Honda Freed generasi terbaru ini punya model dua palang yang minimalis namun tetap memberi kesan yang modern.

Sama seperti generasi-generasi sebelumnya, Honda Freed versi terbaru ini tetap punya konsep walkthrogh dengan model captain seat di baris kedua sebagai optional. Dan mobil ini tidak punya konsol tengah dan memungkinkan penumpang depan bisa pindah ke baris belakang dengan mudah.

Berpindah ke sektor mesin, Honda Freed terbaru hadir dalam dua pilihan mesin, Kedua mesin ini sama-sama mengusung konfigurasi 1.500cc dan hadir baik versi bensin NA serta Hybrid atau e:HEV. Selain itu, Honda Freed generasi terbaru ini hadir dalam penggerak yaitu FWD dan AWD.

Honda Freed terbaru ini hadir dalam dua varian yaitu Freed Air dan Freed Crosstar dengan gaya ala-ala crossover. Sejauh ini, Honda belum mengumumkan harga resmi dari Freed generasi terbaru ini. Namun mobil ini siap dijual untuk pertama kalinya di Jepang pada bulan Juni mendatang. [edo/timBX]

Tags :

#
honda,
#
honda freed,
#
mobil terbaru,
#
generasi terbaru,
#
mpv

X