APR 18, 2024@14:00 WIB | 416 Views
Setelah Ioniq 5 N, Hyundai memang juga sudah merencanakan kehadiran versi performa tinggi N pada Ioniq 6. Dan baru-baru ini, terlihat sebuah mobil yang diduga sebagai Hyundai Ioniq 6 N ini sedang uji jalan di Sirkuit legendaris Nurburgring, Jerman.
Melansir KoreanCarBlog, Rabu (17/4/2024), terlihat beberapa sisi mobil ditutupi stiker kamuflase berwarna hitam. Diduga bagian yang ditutupi stiker kamuflase ini akan menjadi pembeda utama versi N dibandingkan versi standarnya.
Kemudian yang juga terlihat berbeda antara Ioniq 6 standar dengan versi N adalah di bagian kaki-kaki. Versi Hyundai Ioniq 6 N terlihat menggunakan velg desain terbaru berukuran 20 inch. Lalu pada bagian kaliper rem juga menggunakan model yang sporty berwarna merah.
Ubahan lainnya adalah penggunaan model wide body dengan area fender yang kini lebih lebar dari versi standarnya. Serta yang juga berubah adalah penggunaan model spoiler terbaru yang kini punya fungsi aerodinamika lebih optimal dibanding versi standarnya.
Sayangnya untuk area interior tidak diperlihatkan dalam bocoran terbaru ini. Kemungkinan area interior Hyundai Ioniq 6 N bakal mengusung konsep yang sama dengan Hyundai Ioniq 5 N. Misalnya seperti penggunaan jahitan merah dan model jok bucket yang lebih sporty dari versi standarnya.
Soal fitur, sejauh ini memang belum dibocorkan secara langsung oleh Hyundai. Kemungkinan beberapa fitur-fitur unik di Ioniq 5 N juga akan dibawa Hyundai di Ioniq 6 N. Salah satunya adalah suara buatan yang menjadi fitur unik di Ioniq 5 N kemungkinan juga akan dibawa ke Ioniq 6 N ini.
Soal drivetrain, kemungkinan Hyundai Ioniq 6 N bakal sama persis dengan Ioniq 5 N. Artinya mobil ini bakal mengusung dua motor listrik dan baterai 84 kWh berpenggerak AWD. Tenaga yang dihasilkan bisa mencapai 609 Ps dan torsi 740 N.
Soal kemunculannya sendiri, Hyundai Ioniq 6 N ini bakal diluncurkan secara resmi di tahun 2025 mendatang. Tentunya ini bakal sangat menarik mengingat di versi Hyundai Ioniq 5 N sudah punya performa yang tergolong luar biasa untuk sebuah mobil listrik berorientasi performa tinggi. [edo/timBX]