FEB 06, 2024@10:45 WIB | 294 Views
Ineos menjadi produsen kendaraan kecil yang sedang naik daun. Tahun pertama eksport ke Amerika Utara, Ineos mengkonfirmasi unit SUV tangguh Grenadier mereka sudah ludes terjual habis untuk 2024.
Pabrikan telah memenuhi buku pemesanan sebanyak 1.000 unit dan semua pre-order dari Amerika Utara akan dipenuhi pada kuartal ketiga tahun 2024. Jadi pembeli yang berminat dan memesan sekarang akan dimasukkan ke produksi September 2024 dan itu menjadi bagian produksi model 2025.
Jumlah 1.000 pengiriman mungkin kuantitas yang sedikit bagi brand otomotif besar namun bagi Ineos itu adalah pencapaian besar. Apalagi pencapaian tersebut diraih hanya dengan dukungan 19 diler yang tersebar di 2 negara besar yakni,AS dan Kanada.
Ditambah dengan fakta, harga Grenadier yang terhitung tidak murah yakni dimulai dari 71.500 USD (belum biaya pengiriman) maka peluang untuk tidak terjaul dengan baik sangat besar. Belum lagi gempuran-gempuran yang sangat masif dari kendaraan listrik murah asal China.
Namun terbukti, mobil ini sangat populer di kalangan pembeli Amerika, dengan 7.000 pesanan sebelum kedatangannya. Faktor lain yang mendorong penjualan mobil ini adalah tampilannya yang mengusung gaya klasik SUV tangguh dan off-road ala Land Rover Defender yang tidak lekang dimakan waktu.
Sukses dengan Grenadier, Ineos akan mulai menerima pre-order untuk model keduanya, Grenadier Quartermaster, yang merupakan versi pikap dari SUV Grenadier, mulai bulan Mei. Pengiriman kendaraan itu diharapkan dimulai sebelum akhir tahun 2024. [wic/timBX].