SEP 05, 2018@20:00 WIB | 6,597 Views
Pabrikan mobil asal Italia, Lancia, mengumumkan akan meliris generasi terbaru dari Lancia Delta Integrale. Delta Integrale merupakan mobil yang sukses menjuarai World Rally Championship (WRC) dengan 49 reli sejak tahun 1987 sampai tahun 1994.
Sayangnya, Delta Integrale dikalahkan oleh produk asal Jepang, Toyota Celica GT-Four. Setelah Lancia mengundurkan diri dari WRC, model Integrale sudah tidak lagi diproduksi. Delta juga kemudian selalu memproduksi mobil dengan lebih mementingkan kenyamanan berkendara.
Adalah Delta Futurista, mobil yang akan diluncurkan pada pameran mobil Grand Basel Swiss. Lancia menjanjikan akan membuat Dela Futurista menjadi lebih ringan, cepat, dan berkarakter.
Dimulai dari sasisnya. Lancia mengatakan bahwa mereka akan menggantinya dengan beberapa serat karbon. Perubahan juga terjadi pada pintu belakang yang dijadikan lebih kaku dari sebelumnya. Untuk membuat mobil lebih ringan, beban sekitar 90 kg juga dibuang.
Dibawah kap mobil, Delta Futurista dipasang mesin 2,0 liter turbocharged empat silinder dengan sistem pendingin, air intake, dan knalpot yang baru. Dengan mesin tersebut, mobil ini mendapatkan tenaga 330 Hp dan dapat meluncur dengan kecepatan 100 km/h dalam 4 detik saja.
Kabarnya, mobil berbentuk hatchback ini akan dipatok dengan harga €330,000 atau sekitar Rp 5,7 milyar.[rmz/timBX]