MENU
icon label
image label
blacklogo

Ini Dia Sang “Rock Star” Asal Jepang

OCT 14, 2018@10:25 WIB | 1,265 Views

Setiap produk otomotif memang selalu memiliki kelebihan dan kekurangan. Misalnya Mazda MX-5, roadster dua kursi tersebut memang populer di pasar, namun desainnya tidak menarik menurut sebagian orang. Para pecinta otomotif lebih condong ke Fiat 124 Spider dalam urusan desain.

Menanggapi hal tersebut, perusahaan kendaraan asal Jepang, Mitsuoka, mengambil sebuah alternatif menarik dalam bentuk produknya yang diberi nama Rock Star.

Karena terinspirasi dari generasi kedua Chevrolet Corvette, Rock Star memiliki sedikit kemiripan dengan kendaraan tersebut. Hal ini menyebabkan hampir semua bodi dari Rock Star terlihat seperti Corvette klasik.

Mulai dari bagian depan, mobil ini telah dilengkapi dengan papan depan baru dengan bumper krom dan lampu utama yang bulat. Sementara bagian belakangnya, terdapat panel kuartal baru dan model retro dengan lampu belakang melingkar. Satu-satunya kemiripan mobil ini dengan Mazda adalah pintu dan spionnya.

Walaupun Rock Star meniru gaya dari Corvette, mesinnya ternyata berbeda. Rock Star memiliki model mesin SKYACTIV-G 1.5 liter yang menghasilkan 130 hp dan torsi 152 Nm yang dihubungkan ke transmisi manual enam percepatan.

Mitsuoka mematok harga mulai dari ¥ 4,688,200 atau sekitar Rp 636 juta untuk satu unit Rock Star.[rmz/timBX]

Tags :

#
autonews,
#
mitsuoka,
#
rock star,
#
chevrolet corvette

X