MENU
icon label
image label
blacklogo

Jaguar Buka Pabrik Baru di Brasil

JUN 20, 2016@17:00 WIB | 1,165 Views

Jaguar Land Rover (JLR) telah resmi membuka pabrik pertama di luar Inggris untuk memenuhi kebutuhan yang terus meningkat. Di pabrik baru yang terletak di Brasil, JLR akan merakit model Evoque dan Discovery Sport.

Pabrik dengan nilai investasi $344 juta tersebut dapat menyerap sekitar lebih dari 300 karyawan. Namun, dengan pertumbuhan dan permintaan dalam negeri semakin melesat, JLR berencana menambahkan sekitar 700 karyawan melalui jaringan penjualan. Maklum saja JLR berniat memiliki 35 dealer di Brasil.

Seperti diberitakan Motor1, pabrik tersebut memiliki kapasitas 24.000 unit pertahun. Menariknya pada akhir tahun 2016 ini JLR ingin menargetkan produksi 10.000 unit. Fasilitas ini bertanggung jawab untuk merakit secara final, yang artinya bodi yang sudah dicat bersamaan dengan mesin Ingenium di impor langsung dari UK.

Brasil merupakan pasar yang penting bagi JLR untuk tiga model SUV premium dengan emblem Land Rover. Dua model terpopulernya adalah Evoque, dan Discovery Sport. Jadi tidak heran jika dua model tersebut dirakit secara lokal.


 
Selain mendirikan pabrik di Brasil, JLR juga mendirikan Education Business Partnership Center yang akan memberikan kegiatan kelas untuk 12.000 anak-anak setempat pertahunnya. Menurut perusahaan yang dimiliki oleh Tata Motors ini, kelas tersebut diperuntukkan untuk membantu anak-anak  mengembangkan keterampilan, kesadaran kerja dan menginspirasi mereka untuk mengejar karir di Jaguar Land Rover. [ddy/timBX]
 

Tags :

#
jaguar,
#
jaguar land rover,
#
land rover,
#
jaguar discovery sport,
#
land rover evoque

X