NOV 26, 2024@09:21 WIB | 165 Views
Masih ingat dengan waralaba film Austin Powers? Kini ada berita terbarunya, yakni mobil Jaguar E-type Convertible tahun 1967 yang ada di film tersebut akan dilelang.
Mobil yang muncul pada pada ketiga film Austin Powers ini adalah satu-satunya. Ini sedikit berbeda dengan film-film lain yang biasanya membutuhkan lebih dari satu mobil sebagai cadangan jika mobil pertama rusak ataupun kecelakaan.
Padahal Jaguar atau dikenal dengan ‘Shaguar’ pada tahun pembuatan film hanyalah mobil berusia 30 tahun. Jadi, bukanlah tambahan yang sangat mahal untuk anggaran film ini.
Namun, entah kenapa hanya satu mobil yang dikendarai di layar oleh Austin Powers, yang diperankan oleh Mike Myers. Setidaknya ini menambah nilai eksklusivitas dari Shaguar.
Mobil ini tidak ditujukan untuk orang-orang introvert, karena salah satu keunggulannya adalah tampilan eksteriornya. Menggunakan livery bendera Union Jack Swingin Sixties, mobil ini akan membuat seluruh mata melihatnya di jalan raya.
Untuk dapur pacunya tidak ada perubahan sama sekali. Menggendong mesin 4,2 liter inline-six dipadukan dengan transmisi manual dan setir kanan.
Mobil ini juga masih sangat terjaga, karena setelah syuting selesai, Shaguar dipinjamkan ke Jaguar Land Rover (JLR). Disana, mobil ini juga mendapat perawatan servis berkala oleh JLR, salah satunya adalah servis besar sebagai bagian dari restorasi pada pertengahan 2000-an. [wic/timBX]