NOV 20, 2024@15:04 WIB | 372 Views
Jaguar memperkenalkan logo baru sebagai langkah awal pabrikan lahir kembali menjadi merek kendaraan listrik mewah eksklusif dan berharga tinggi yang akan bersaing dengan Rolls-Royce dan Bentley.
Jaguar memperkenalkan logo baru ini di kantor pusatnya di Gaydon, Inggris. Di hadapan para jurnalis, perusahaan menyebutkan logo-logo baru ini akan mengadopsi tiga nilai baru yakni ‘bersemangat, modern, dan menarik’.
Ada tiga logo baru yang diungkap Jaguar, yang pertama adalah logo tulisan berbentuk nama ‘Jaguar’. Lalu, yang kedua adalah logo 'Leaper' yang kini dua dimensi dan terakhir logo pengganti lambang ikonik muka jaguar yang ditempatkan di fasia depan mobil
Untuk logo tulisan, dihadirkan dengan campuran huruf kecil dan huruf besar. Kombinasi ini membentuk tulisan ‘JaGUar’ yang pasti akan dianggap aneh publik.
Logo tulisan ini bewarna emas dengan latar belakang garis-garis horizontal yang menyerupai diagram batang yang direbahkan.
Sementara logo kedua adalah logo ‘leaper’ baru. FYI, logo ini menunjukkan hewan jaguar yang sedang melompat.
Versi barunya menggunakan warna emas yang sama dengan logo tulisan dan menampilkan hewan Jaguar melompat terlihat dari samping. Logo ini juga dihadirkan dengan garis-garis horizontal.
Terakhir adalah logo atau lencana melingkar yang menggunakan jenis huruf baru dengan huruf “J’ dan “r”. Kedua huruf ini terletak dalam lingkaran dengan komposisi yang unik karena tidak saling berdempetan dan mengambang.
Sayangnya, di kesempatan ini pihak Jaguar tidak menjelaskan bagaimana logo-logo baru tersebut akan muncul pada mobil-mobil barunya.
Namun, perusahaan membeberkan bahwa informasi lengkap logo baru dan juga mobil konsep terbaru akan terungkap pada ajang Miami Art Week pada tanggal 2 Desember mendatang. [wic/timBX].