MENU
icon label
image label
blacklogo

Jeep Belum Akan Menghadirkan Wrangler EV Dalam Waktu Dekat

MAY 16, 2023@12:00 WIB | 421 Views

Salah satu produk mobil Jeep yang paling ikonik dan paling digemari adalah Wrangler. Nah ditengah trend elektrifikasi yang terus berkembang, membuat kemungkinan hadirnya Wrangler bermesin listrik atau EV mulai bermunculan. Namun sayangnya, Jeep belum akan menghadirkan Wrangler EV dalam waktu dekat.

Dilansir insideEV, Senin (15/5/2023), meskipun Jeep sudah memiliki penggerak khusus EV 4xe, tetapi mereka masih mengkaji formula yang tepat untuk Wrangler versi listrik. Namun sang CEO, Christian Meunier menyebut bahwa dalam 2 hingga 3 tahun kedepan, produk ini bisa segera terwujud.

Ia juga menambahkan bahwa dalam rentang waktu tersebut itu juga, mereka juga menyiapkan produk mobil SUV listrik lainnya yang menggunakan basis penggerak 4xe. Diantaranya seperti crossover Avenger yang baru saja meluncur di Eropa. Selain itu ada juga Recon EV serta Wagoneer yang akan meluncur akhir tahun ini hingga awal tahun depan.

Meuiner menambahkan bahwa pengembangan Wrangler EV membutuhkan riset yang jauh lebih kompleks. “Saya ingin memastikan bahwa nantinya Wrangler EV ini nantinya memiliki kapabilitas off-road yang tetap diandalkan namun memiliki konsumsi energi yang relevan dengan jenis mobil elektrifikasi tersebut”, ujarnya.

Kabar lain menyebut bahwa selain menggunakan penggerak 4xe khusus, Jeep Wrangler EV juga akan berdiri di platform STLA Large buatan Stelantis. Platform ini juga akan dipakai pada Recon dengan rancangan struktur yang dibuat lebih rigid. Diharapkan di tahun 2027, Jeep Wrangler EV bisa terwujud untuk segera dihadirkan. [edo/timBX]

Tags :

#
jeep,
#
jeep wrangler,
#
mobil listrik,
#
ev

X