MENU
icon label
image label
blacklogo

JLR Akan Sematkan Fitur Apple CarPlay dan Android Auto

OCT 06, 2018@17:00 WIB | 620 Views

Pemilik Jaguar dan Land Rover yang menggunakan iPhone atau perangkat ponsel Android akan menerima sistem baru. Dukungan untuk Apple CarPlay dan Android Auto direncakanan akan disematkan ke dalam kendaraan model tahun 2019. Sistem infotainment tersebut dapat dilengkapi dengan perangkat lunak unit Apple dan Google dengan tambahan biaya sebesar Rp 4,2 juta.

Bagi pemilik kendaraan JLR “tahun – tahun” sebelumnya, bisa melakukan instalasi CarPlay dan Android Auto ini. Sebelumnya, JLR juga sudah membuat MoU dengan BlackBerry, yang mana JLR akan melisensikan perangkat lunak Blackberry untuk kendaraannya.

JLR merupakan salah satu produsen terakhir yang menambahkan dukungan untuk CarPlay dan Android Auto ke lineup-nya. Awal bulan ini, dilaporkan bahwa Toyota sedang mempertimbangkan Android Auto setelah memperkenalkan CarPlay, untuk disematkan ke seluruh kendaraannya. Mazda juga pada akhirnya akan mengadopsi kedua perangkat pendukung entertainment tersebut dan dimulai dengan Mazda 6 2018.

Dengan semakin banyak konsumen yang menuntut kemampuan mirroring smartphone, pabrikan mobil tidak dapat mengabaikan kedua aplikasi ini. Sistem entertainment settingan pabrikan (pabrikan otomotif) telah berulang kali dikritik pemilik mobil karena mengganggu dan sulit digunakan, terutama saat mengemudi. JLR sendiri belum memberikan jadwal kapan CarPlay dan Android Auto akan tersedia.[prm/timBX]

Tags :

#
autonews,
#
jaguar,
#
landrover

X