MENU
icon label
image label
blacklogo

Kini Mobil Retro hingga Mobil Baru Tanpa Camera Bisa Pakai Fitur Kamera 360

APR 02, 2022@19:02 WIB | 910 Views

Kecanggihan teknologi  memberikan askes berkendara makin hari makin mudah. Pasalnya beberapa skill berkendara tidak perlu terlalu expert. Lataran fungsinya digantikan dengan beberapa kamera yang terintegrasi dengan head unit mobil. Beberapa unit mobil seperti Wuling Almaz RS sudah mengadopsi kamera 360, dan diikuti dengan SUV lainnya seperti Compass Jeep. Nah terobosan terbaru dari Mirai Car Entertainment kembali memecah kebuntuan, untuk mobil yang lahir era 90an, 2000an yang memang dibekali fitur kamera, untuk memudahkan parkir, atau melewati obstacle seperti jalanan sempit.

Mirai memperkenalkan teknologi headunit yang  mampu mengakomodasi kinerja kamera 360 empat sisi. MR-9032AVM dan MR-1032AVM dengan sistem Android 10, dalam ukuran  9 inci dan 10 inci. Dibekali ram 4 GB dan memori 64GB, sudah bisa terkoneksi secara Apple Car Play dan Android Auto. Fitur paling aktual adalah perintah bahasa Indonesia (Voice Command) membantu pengemudi tetap fokus berkendara.

Kedua head unit tersebut dilengkapi spiit screen ala android, mampu memutar video dan navigasi bersamaan. Tidak perlu menananm kartu untuk mendapatkan sinyal, karena mengandalkan tethering hotspot. Tampilan tema bisa diganti sesuai selera dengan 7 warna pilihan yang menarik.

Fitur kamera 360 sejalan dengan fitur  Around View Monitor yang disematkan pada mobil pabrikan. Secara visual menampilkan gambar mobil secara tiga dimensi dari view atas, kanan, kiri, belakang secara 360 derajat. Ditambah dengan visual dibelakang mobil bisa melihat obyek  yang bergerak.

Kualitas kamera sudah tidak diragukan lagi, MR-9032/1032AVM sudah dibekali Lensa CMOS. Lensa CMOS ini memberikan kualitas HD pada kamera 360 derajat dengan gambar jelas, jernih, dan detail.

Selain memiliki processor CPU Octa-Core yang berkualitas tinggi, MR-9032/1032AVM juga sudah dibekali dengan RAM 4GB dan memory 64GB. Artinya kapasitas ini sangat mampu menjalankan program dan melumat jenis file besar. Tidak perlu khawatir lagging atau hang saat Anda menjalankan head unit selama berkendara. 

Kecanggihan dari headunit ini bisa dilihat dari fitur Bluetooth 5.0. Bluetooth 5.0 ini memiliki keunggulan kecepatan dalam transfer data dan lebih tahan terhadap gangguan interferensi sinyal. Maka dari itu kualitas audio yang dimainkan dengan BT 5.0 akan berkualitas lebih baik. Selain itu BT 5.0 di Headunit MIRAI MR-9032 ini dapat pairing aktif dengan dua device sekaligus.

 “Kecanggihan head unit MR-9032/1032AVM bisa dibawa pulang dengan harga 8.500.000 berikut kamera 360 derajat 4 pcs kamera. Ada harga spesial untuk pengunjung IIMS Hybrid 2022, potongan satu juta langsung di Booth Asuka, yang berlokasi di Hall B Jiexpo Kemayoran. Harga spesial ini hanya berlangsung hari ini hingga tanggal 10 April 2022,” tutup Albert brand manager Asuka Car TV. [Ahs/timBX]
 

Spefisikasi MR-9032/1032AVM
• DDR4 4G RAM, 64GB iNand Flash
• Android 10 Operating System
• Indonesian Voice Command
• 360° Viewing Feature Ready
• IPS LED Screen Panel 
• 2.5D Capacitive Touch Screen
• 7 color button light
• Radio IC TDA7786, 30 memory FM/AM
• Bluetooth 5.0 for Automatic Internet Access (Pairable 3 devices)
• Audio Streaming
• Compatible with Apple Carplay and Android-Auto 
• Online Navigation
• Support 1080p AHD Rear View Camera
• Support Steering Wheel Control
• 1x AV-In, 1x Aux-In, 1x AV-Out, 3x USB, SDHC Port, 5.1 x 2V Preamp Line-out 
• Max USB Size 128 Gb, Support HDD
• Support 4G Dongle Simcard

Tags :

#
asuka tv,
#
mr-9032avm,
#
mr-1032avm,
#
around view monitor,
#
mirai mr-9032

X