APR 17, 2020@16:00 WIB | 864 Views
BMW Group Indonesia sebagai sebuah prinsipal brand otomotif premium di Indonesia yang membuka Official Store di Tokopedia, dengan jaringan diler nasional yang terdiri dari 18 diler di seluruh Indonesia. Peluncuran THE 3 Touring juga menjadi tonggak sejarah, karena untuk pertama kalinya BMW Indonesia memasarkan tipe bodi Touring untuk lini BMW Seri 3 di Indonesia.
"BMW Indonesia telah berhasil luncurkan dua model barunya - THE 6 Gran Turismo M Sport dan The New M5 Edition 35 Years – secara virtual melalui kampanye online. Hal ini buktikan bahwa BMW Indonesia adalah pemimpin dalam hal membangun keterlibatan kreatif dengan para stakeholders melalui kampanye online, sekaligus dukung gerakan #diRumahAja. Saat ini, BMW menjadi brand otomotif premium pertama di Indonesia dengan Official Store di Tokopedia, platform eCommerce terkemuka,” ujar Jodie O'tania, Director of Communications BMW Group Indonesia, selamapeluncuran virtual BMW Indonesia yang ditujukan untuk para media.
Pada peluncuran virtual yang sama, AVP of Business Tokopedia, David Kartono, mengatakan,
“Kami sangat antusias menyambut kolaborasi dengan BMW Indonesia dalam meluncurkan Official Store BMW serta THE 3 Touring, yang dapat dibeli secara online untuk pertama kalinya melalui Tokopedia.”
“Di tengah pandemi COVID-19, Tokopedia terus berkomitmen untuk memastikan bahwa masyarakat dapat memenuhi kebutuhan mereka tanpa harus keluar rumah, menjaga kelangsungan bisnis para penjual, sekaligus berkontribusi pada pemulihan ekonomi Indonesia, melalui kampanye #JagaEkonomiIndonesia. Menurut data internal Tokopedia, kategori Otomotif telah mengalami peningkatan nilai transaksi yang signifikan, lebih dari dua kali lipat sepanjang 2019 dibandingkan tahun lalu,” lanjut David.
Bayu Riyanto, Vice President of Sales BMW Indonesia, juga membagikan beberapa update terkait kolaborasi ini. “Mulai 17 April 2020, 25 unit pertama dari all-new BMW 320i Touring M Sport akan tersedia untuk dipesan di Official StoreBMW di Tokopedia. Setelah melakukan pembayaran booking fee, diler resmi BMW akan membuat janji secara privat, agar kemudian pelanggan dapat menyelesaikan pembeliannya. Selain itu, untuk transaksi kendaraan BMW tertentu lainnya melalui Official Store BMW akan mendapatkan keuntungan program promo Ramadhan yang istimewa. Mulai dari voucher bensin senilai hingga 20 juta rupiah serta garansi tambahan 2 tahun tanpa biaya sebagai bagian dari paket BMW Peace of Mind; Garansi 5 Tahun tanpa batasan kilometer, Service Inclusive 5 Tahun, hingga Tyre Coverage 2 Tahun. Syarat dan ketentuan berlaku untuk semua program ini. Official Store BMW di Tokopedia atau melalui aplikasi Tokopedia di perangkat iOS dan Android.”
BMW tandai pencapaian strategis ini dengan menyediakan penawaran eksklusif Program Ramadhan Peace of Mind dengan voucher bensin hingga Rp. 20 juta, asuransi mobil tanpa biaya hingga 2 tahun, dan potongan harga langsung sebesar 5 juta rupiah untuk rangkaian kendaraan BMW terbaru pada BMW Official Store di Tokopedia, platform eCommerce no.1 di Indonesia.
All-new BMW 320i Touring M Sport akan tersedia dalam jumlah terbatas dan hanya melalui Official Store BMW diTokopedia mulai hari ini sampai persediaan habis dengan harga Rp. 1.289.000.000,- off-the-road. Termasuk di dalamnya BMW Service Inclusive, sebuah program yang membebaskan semua biaya perawatan kendaraan untuk pelanggan selama 5 tahun atau 60.000 km, mana saja yang lebih dulu, dan juga mencakup garansi 36 bulan tanpa keterbatasan jarak tempuh. Ban kendaraan ini juga dilindungi oleh BMW Group Tire Coverage selama 2 tahun, mencakup kerusakan yang disebabkan oleh tusukan, penggembungan, ban pecah dan ban robek, serta kerusakan yang diakibatkan oleh kendaraan yang terus melaju dengan ban kempes. Setiap ban yang rusak akan diganti dengan yang asli, sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.[Ahs/timBX]