SEP 26, 2017@12:00 WIB | 4,337 Views
Lamborghini Squadra Corse, divisi motorsport Automobili Lamborghini, meluncurkan Lamborghini Huracán Super Trofeo EVO terbaru, yang membuat debut dunianya di sebuah acara eksklusif di Sant'Agata Bolognese sekaligus mengumumkan kemitraan barunya dengan pembuat jam mewah mewah Swiss Roger Dubuis.
Lamborghini Huracán Super Trofeo EVO menaikkan standar yang sudah tinggi dari model sebelumnya dengan aerodinamika yang didesain ulang sepenuhnya. Tujuannya adalah untuk mempertahankan tingkat downforce maksimal yang sama dari model sebelumnya, sementara mencapai efisiensi aerodinamis keseluruhan yang lebih baik stabilitas yang lebih baik saat di kecepatan tinggi.
Body kit baru ini dikembangkan oleh tim insinyur motorsport di Automobili Lamborghini, bekerja sama dengan Dallara Engineering dan Lamborghini Centro Stile. Centro Stile Lamborghini sendiri juga merancang warna Lamborghini Huracán Super Trofeo EVO dan merayakan kerjasama yang menghubungkan Lamborghini Squadra Corse dan Roger Dubuis, yang akan dimulai pada 2018 mendatang.
Kedua merek memiliki nilai yang sama, seperti mengutamakan eksklusifitas dengan penggunaan bahan inovatif, dan fokus terhadap detail selama produksi komponen vital mereka: yaitu jam tangan Roger Dubuis dan supercar Lamborghini. Daftar harga Lamborghini Huracán Super Trofeo EVO baru adalah 235.000 Euro (ditambah pajak) untuk Eropa dan Asia, dan USD 295.000 di Amerika.
Mobil tersebut akan melakukan debut laga resminya di musim semi 2018 dalam tiga seri balap kontinental Lamborghini Super Trofeo, Eropa, Asia dan Amerika Utara, di mana semua mobil yang berbaris di grid akan memiliki konfigurasi EVO. Tim-tim yang sudah terlanjur memiliki spek Huracán Super Trofeo sebelumnya, jangan khawatit. Sebab mereka memiliki kesempatan untuk membeli body kit EVO untuk meningkatkan mobil mereka ke spesifikasi terbaru. [bil/timBX]