MENU
icon label
image label
blacklogo

Lincoln Corsair 2023, SUV Compact dengan Grill Besar dan Teknologi Canggih

SEP 13, 2022@13:00 WIB | 612 Views

Lincoln melakukan perubahan dan pembaruan pada seri Corsair 2023 terutama dari sisi teknologi dan ini membuat mobil crossover SUV ini terlihat mewah.

Masuk ke bagian interior Lincoln Corsair 2023, Anda akan serasa seperti masuk ke dalam kabin pesawat terbang. Anda akan disambut dengan layar 13,2 inci yang didukung perangkat lunak Sync 4, yang dipadukan dengan kluster instrumen digital 12,3 inci.

Fitur baru lainnya adalah sistem Auto Air Refresh opsional. Fitur tersebut menggunakan sensor laser untuk mencampur udara dari luar dan di dalam kendaraan. Kabin Corsair tersedia dalam dua warna baru, Smoked Truffle (warna krem). Eternal Red (warna merah tua yang tegas).

Dari segi kenyamanan berkendara, Corsair 2023 telah tersemat software canggih. Ada sistem bantuan pengemudi canggih hands-free ActiveGlide 1.2 saat pelanggan memesan paket Equipment Collection III. Hal ini dapat menahan kendaraan dalam jalur hingga 80 mil per jam (129 kilometer per jam). 

Dengan menggunakan indikator lampu sein, teknologi tersebut dapat membuat perubahan jalur otomatis. Saat mengemudi di dekat kendaraan lain, sistem tersebut akan membuat kita sedikit menjauh untuk menciptakan lebih banyak ruang. 

Kemudian ada fitur bantuan titik buta, yang berfungsi untuk mencegah pengemudi menyenggol dengan kendaraan jika orang tersebut mengabaikan peringatan dari sistem informasi titik buta.

Kecanggihan di dalam menyatu dengan baik dengan eksterior Corsair yang kini memiliki grill yang lebih besar. Trim Backup memberi bagian interior lapisan hitam mengkilap

Ada juga dua warna eksterior baru untuk crossover yang diperbarui: Crystal Red dan Whisper Blue.

Corsair 2023 tersedia dengan mesin 2.0 liter turbocharged empat silinder yang menghasilkan 250 tenaga kuda (186 kilowatt) atau hibrida plug-in 2.5 liter dengan total output 266 hp (198 kW). 

Turbocharged 2,3 liter turbo empat silinder tidak lagi tersedia. Tergantung pada trim dan konfigurasi sistem penggerak powertrain depan atau all-wheel-drive yang dapat dipilih. [wic/dera/timBX] berbagai sumber.

Tags :

#
lincoln,
#
lincoln corsair 2023,
#
corsair,
#
lincoln corsair

X