APR 22, 2025@12:05 WIB | 86 Views
Maserati memberikan Grecale edisi 2025 sejumlah pembaruan untuk bisa mengganggu pesaing utamanya, Porsche Macan. Pembaruan itu salah satunya adalah memberikan opsi warna yang lebih banyak dan personalisasi untuk seluruh trim.
Warna baru yang dihadirkan pabrikan diantaranya adalah wana abu-abu kecoklatan tua, hijau zaitun tua dan oranye terang. Khusus untuk warna abu-abu paling menapat sorotan karena warnanya punya efek bunglon yaitu berubah warna tergantung sudut pandang.
Maserati juga menawarkan beberapa pilihan warna matte, ditambah pilihan warna dan lapisan baru untuk berbagai desain roda, tergantung pada model tertentu. Warna eksterior baru ini diambil dari rangkaian cat Furioserie yang eksentrik, bedanya adalah harganya tidak lagi lebih dari £10.000 atau Rp225 juta.
Namun, jika Anda tetap ingin mengecat SUV mewah berukuran sedang ini dengan warna rose gold atau baby blue matte dari rangkaian Furioserie, pemilik bisa melakukannya namun harganya akan tetap mahal.
Tidak hanya eksteriornya saja yang mendapat warna baru, interiornya juga punya dua pilihan warna baru yakni warna merah cerah dan coklat yang lebih tradisional.
Selain warna, Maserati juga memberikan pemilik untuk mengkustomisasi skema warna interior sesuai dengan keinginan pemilik. Seperti skema warna two-tone dan jahitan tambah untuk membuat inisial nama pemilik misalnya.
Dari sisi spesifikasi teknis tidak ada yang berubah. Grecale dasar dengan mesin empat silinder 2.0 liter turbocharged. Tenaga puncaknya mencapai 296 bhp, dan akan melaju dari 0-62mph dalam 5,6 detik dan mencapai kecepatan tertinggi 149mph.
Di atasnya terdapat Modena, yang menggunakan mesin bensin empat silinder yang sama, meskipun dengan sedikit peningkatan tenaga menjadi 325bhp.
Untuk trim teratas ada Folgore bertenaga listrik dan Trofeo bertenaga V6 Keduanya memiliki beberapa perubahan warna dan trim yang unik, termasuk penambahan Giallo Modenese – kuning cerah – ke palet standar untuk Trofeo.
Jajaran Maserati Grecale 2025 memiliki harga dasar mulai dari £59.990 (Rp1,53 miliar), Modena seharga £73.130 (Rp1,65 miliar) berada di peringkat berikutnya sebelum kita mencapai Folgore seharga £99.125 (Rp2,24 miliar) dan kemudian Trofeo berperforma tinggi seharga £105.290 (Rp2,37 miliar). [wic/timBX].