MENU
icon label
image label
blacklogo

Maserati Quattroporte Akan Terlahir Kembali Sebagai EV Ultra-Mewah

APR 04, 2023@11:05 WIB | 441 Views

Maserati telah membunyikan alarm bahaya untuk Porsche Taycan dan Mercedes EQS Sedan setelah membeberkan transformasi Quattroporte yang akan menjadi EV mewah dalam waktu dekat.

Kabar ini diungkapkan langsung oleh Davide Grasso, Bos Maserati, dan kembali menyebutkan Quattroporte listrik ini dibangun menggunakan arsitektur STLA Large Stellantis.

Sesumbar yang dilontarkan Grasso bisa meragukan karena untuk versi ICE saja, Quattroporte bukanlah sedan mewah yang terhebat, walaupun menggendong mesin V6 atau V8.

Pertanyaannya, tanpa mesin V6 atau V8 yang berkarakter, apakah Quattroporte elektrik memiliki peluang? Grasso tampaknya percaya begitu, mengatakan bahwa itu sedan listrik mewah tersebut akan memiliki ketampanan yang menggoda yang membawa bahasa desain Maserati.

Generasi saat ini telah ditata sebagai sedan mewah tradisional, namun rumor menyebutkan Quattroporte akan terlahir kembali sebagai coupe empat pintu, seperti Seri 8 Gran Coupe. Meski demikian, penerus listrik ini akan lebih mendekati model saat ini dalam hal kemewahan, dengan Grasso menyatakan tidak tertarik untuk menargetkan volume penjualan.

"Kami membuat pilihan untuk tidak melakukan itu. Sebagai merek mewah, Anda ingin memilih apa yang tidak boleh dilakukan, dan kemudian Anda memilih apa yang harus dilakukan. Ini bukan tempat saya akan bermain. Kami bukan untuk semua orang." .Kami untuk mereka yang rela membayar mahal untuk mendapatkan performa yang unik dan pengalaman yang mewah," ujarnya.

Ada kemungkinan besar Quattroporte baru terkait erat dengan Giulia all-electric dari Alfa Romeo. Model ini kemungkinan juga akan menggunakan platform STLA Large dan dapat menawarkan tenaga hingga 986 tenaga kuda. 

Quattroporte bukan satu-satunya Maserati yang akan menggunakan listrik di tahun-tahun mendatang. Segera, Levante yang menua dan loyo akan diganti dengan penerus bertenaga baterai yang dapat menghasilkan tenaga sebanyak 745 hp. [wic/timBX].

Tags :

#
maserati,
#
quattroporte,
#
ev maserati,
#
maserati listrik

X