APR 20, 2022@14:05 WIB | 1,397 Views
Pada hari Selasa Mercedes-Benz meluncurkan EQS SUV barunya, SUV full-electric pertama yang dibuat secara domestik untuk pasar AS. SUV ini adalah saudara dari sedan EQS, yang dirilis tahun lalu, tetapi dengan tempat duduk hingga tujuh orang dan postur yang lebih tinggi dan lebih kekar. SUV listrik dari Mercy ini digadang-gadang akan menjadi pesaing ketat bagi Tesla Model X dan BMW iX di segmen ini.
Seperti saudaranya yang sedan, EQS SUV ini memiliki interior tech-savvy yang mencakup tiga layar yang menutupi hampir seluruh panel instrumen. Satu permukaan kaca melengkung 56 inci menutupi layar, salah satunya adalah layar penumpang yang tidak terlihat oleh pengemudi.
Mercedes-Benz mengatakan bahwa SUV ini akan mulai diproduksi di pabrik Mercedes-Benz di Tuscaloosa, Alabama, dalam beberapa bulan mendatang dan tiba di showroom pada akhir 2022. Ini adalah bagian dari rencana pembuat mobil asal Jerman ini untuk memproduksi delapan kendaraan listrik baru di tujuh lokasi di tiga benua.
Mercedes-Benz tidak merilis harga untuk EQS SUV, tetapi kemungkinan akan mencapai $100.000 (sekitar Rp1,4 miliar). Model sedan EQS sendiri dijual mulai dari harga $102.000 (sekitar Rp1,46 miliar) hingga $126.000 (sekitar Rp1,8 miliar).
SUV EQS, seperti sedan, pada awalnya akan ditawarkan dalam dua model, termasuk versi "580 4MATIC" yang menampilkan dua motor listrik yang mampu menghasilkan 536 hp dan torsi 633 lb-ft. Mercedes-Benz sendiri belum menginformasikan seberapa jauh daya jangkau baterai dari SUV EQS ini, tetapi versi sedan dapat mencapai hingga 350 mil dengan sekali pengisian daya.
SUV EQS dilengkapi dengan beberapa fitur keselamatan dan kenyamanan, termasuk sistem driver assist terbaru Mercedes-Benz yang dapat mengontrol bagian-bagian kendaraan seperti akselerasi dan pengereman saat diaktifkan. [fdlh/era/timBX] berbagai sumber.