MENU
icon label
image label
blacklogo

Mini Cooper S Terbaru Ini Dirombak Mendekati Versi JCW, Apa Saja Yang Diubah?

OCT 18, 2024@15:30 WIB | 40 Views

Generasi terbaru Mini Cooper hadir dalam pilihan mesin ICE konvensional maupun listrik. Untuk versi mesin ICE, varian tertinggi diluar versi performa tinggi John Cooper Works (JCW) yang bisa dibeli adalah varian Cooper S. Namun gimana jadinya bila Mini Cooper S ini dimodifikasi menjadi mirip versi JCW.

Jadi rumah modifikasi terkemuka asal Jerman, AC Schnitzer menghadirkan paket modifikasi khusus Mini Cooper S supaya lebih mirip varian JCW. Ubahan yang diberikan cukup banyak baik dari segi eksterior, interior, beberapa printilan spek teknis mobil ini.

Mulai dari bagian eksterior, AC Schnitzer merombak sisi depan mobil ini dengan tambahan splitter berwarna hitam di sisi bawah bumper. Selain itu, grill mobil ini kini dilapisi warna hitam glossy dengan tampilan yang lebih mirip ke versi JCW.

Ubahan yang signifikan juga hadir di sisi samping mobil. Mulai dari side skirt di sisi samping bawah mobil. Selain itu, velg mobil ini menggunakan model forged dengan bentuk palang lima yang sporty berukuran 19 inch. Serta ada tambahan stiker dari AC Schnitzer berwarna hitam yang memperkuat kesan spesial di sisi samping mobil.

Lanjut ke bagian belakang, ubahan yang diberikan adalah penggunaan desain bumper yang lebih sporty. Pada versi buatan AC Schnitzer ini, terdapat bolongan dua knalpot di bagian tengah mobil yang tidak ada pada versi standarnya. Serta model spoiler kini lebih sporty dengan ukuran yang lebih besar berbahan carbon fiber.

Untuk bagian interior sejatinya tidak mendapat ubahan yang signifikan. AC Schnitzer hanya menambahkan penggunaan pedal gas dan rem berbahan aluminium serta beberapa penggunaan emblem AC Schnitzer di beberapa sisi interior.

Lanjut ke bagian mesin, sayangnya juga tidak ada ubahan yang signifikan. AC Schnitzer masih mempertahankan mesin 2.000cc, 4 silinder, Turbo bawaan standar pabrik. Tenaga yang dihasilkan juga masih sama yaitu 201 Hp dan torsi 300 Nm.

Modifikasi ini tentu menarik buat kalian coba, khususnya yang punya Mini Cooper generasi terbaru. Selain membuat mobil jadi lebih berbeda, tentu ada kepuasan tersendiri dengan melakukan modifikasi ini. [edo/timBX]

Tags :

#
mini,
#
cooper,
#
cooper s,
#
jcw,
#
john coper works,
#
modifikasi,
#
ac schnitzer

X