NOV 25, 2024@14:00 WIB | 123 Views
Acara Gaikindo Jakarta Auto Week yang sekarang sedang berlangsung di ICE BSD menghadirkan berbagai produk baru. Salah satunya adalah Mini yang gak cuma bawa satu, tapi dua mobil baru sekaligus yaitu Mini Aceman dan generasi terbaru Mini Cooper 5 door.
Dalam peluncuran yang berlangsung Jumat (22/11/2024), Peter “Sunny” Medalla selaku President Director BMW Group Indonesia menyebut dua mobil ini hadir untuk memenuhi kebutuhan lifestyle konsumen. Baik Aceman dan Hatchback 5 door disebut punya beberapa keunggulan yang menarik.
“Mini Aceman merupakan model pertama di kelasnya yang menghadirkan gaya urban dan ikonik yang ditujukan untuk konsumen generasi terbaru. Sedangkan Mini Cooper 5 door hadir dengan keasyikan berkendara khas Mini yang dipadu dengan kepraktisan dan fungsi yang tetap menjadi poin utama mobil ini”, ungkap Peter.
Mini Aceman
Ngomong-ngomong soal Mini Aceman, mobil ini mengusung model crossover compact dengan tampilan yang tergolong funky. Hal ini terlihat dari tampang depan yang ramping serta overhang yang lebih pendek.
Meski begitu, mobil ini terlihat cukup kekar dengan penggunaan roof rail, velg 19 inch, serta ground clearance yang tinggi. Yang menarik, dimensi mobil tergolong sangat compact dengan panjang 4,07 meter, lebar 1,75 meter, serta tinggi 1,50 meter. Posisi mobil ini berada diantara Mini Cooper dan Countryman.
Area interior mobil juga sudah mengusung desain ala Mini modern yang disebut sebagai “Charismatic Simplicity”. Ini bisa terlihat dari model setir dan panel layar OLED yang yang seolah menggambarkan tiga elemen desain dari Mini klasik.
Untuk dapur pacu, Mini Aceman hanya tersedia dalam versi listrik. Mobil ini mengusung baterai 54,2 kWh dengan tenaga 160 Kw dan torsi 330 Nm. Klaim jarak tempuh mobil ini bisa sejauh 407 Km yang sangat cocok untuk dipakai berkendara sehari-hari.
Mini Cooper 5 Door
Selanjutnya yaitu Mini Cooper 5 Door yang secara basis mirip dengan versi 3 Door. Perbedaan yang paling jelas adalah tambahan pintu baris kedua dan membuat mobil ini jadi lebih panjang.
Secara dimensi, Mini 5 Door punya panjang yang kini mencapai 4.036 mm. Dengan dimensi ini membuat mobil ini bisa memuat lima orang secara proper. Serta desain interior juga sudah mengusung model Mini terbaru yang juga dipakai di berbagai mobil terbaru Mini.
Untuk Mini Cooper 5 Door sendiri tersedia dalam versi mesin ICE. Basis mesin yang digunakan yaitu 2.000cc, 4 silinder dengan Turbo yang menghasilkan tenaga 201 Hp dan torsi 300 Nm. Mesin ini sama persis versi 3 Door varian S yang punya spesifikasi mirip.
Harga Mini Aceman dan Mini Cooper 5 Door
Harga dari dua mobil ini juga sudah diumumkan di acara GJAW ini. Untuk Mini Aceman ini sendiri hadir dalam varian SE dengan harga Rp 1,128 miliar. Lalu untuk Mini Cooper 5 Door ini dibandrol dengan harga Rp 1,159 miliar yang semuanya Off-The Road Jakarta.