MAR 24, 2025@11:30 WIB | 106 Views
Belum lama ini, Foxconn punya ketertarikan untuk memproduksi mobil listrik dengan bekerjasama dengan beberapa brand asal Jepang. Terbaru, perusahaan manufaktur teknologi asal Taiwan disebut-sebut akan bekerjasama dengan Mitsubishi dalam membuat beberapa model EV.
Melansir Nikkei Asia, Sabtu (22/3/2025), disebutkan Foxconn sudah melakukan kontak awal dengan Mitsubishi selama enam bulan terakhir. Disebut-sebut, Foxconn nantinya akan memproduksi bahan baku komponen seperti rangka, baterai, hingga motor listrik yang digunakan.
Lalu untuk Mitsubishi, nantinya mereka akan memproduksi beberapa komponen pendukung serta akan menjual dalam divisi sales dan marketing mobil-mobil listrik yang diproduksi tersebut. Artinya kurang lebih sama seperti yang belum lama ini digembor-gemborkan oleh Foxconn.
Soal model yang akan dihadirkan, memang belum diketahui hingga saat ini. Namun beberapa sumber menyebut kerjasama antara dua brand ini akan menghadirkan beberapa model seperti Model B Hatchback serta Model C SUV.
Untuk Model B sendiri kurang lebih akan mengusung model hatchback yang dipakai di dalam kota dan menjadi pesaing VW ID.3. Sedangkan Model C akan mengusung model SUV dengan ukuran yang tergolong medium size.
Sebelum mengontak Honda, Foxconn sejatinya sudah melakukan pembicaraan dengan beberapa brand Jepang. Diantaranya seperti Nissan dan Honda dimana keduanya brand otomotif akan melakukan merger.
Lalu nantinya Foxconn akan bertanggung jawab dalam memproduksi EV dari dua brand kerjasama ini. Namun sayangnya kerjasama itu urung terlaksana karena gagalnya merger antara Honda dan Nissan. [edo/timBX]