FEB 07, 2025@14:00 WIB | 196 Views
Peran teknologi kecerdasan buatan AI di industri otomotif sekarang menjadi dua hal yang saling berkaitan. Baru-baru ini, Geely baru saja menekan kontrak kerjasama dengan perusahaan teknologi DeepSeek untuk mengintegrasikan teknologi AI ke sistem mobil-mobil Geely di masa depan.
Melansir CarNewsChina, Jumat (7/2/2025), disebutkan teknologi AI dari DeepSeek yang terpasang di mobil Geely berjenis R1. Disebutkan model AI ini akan mengintegrasikan kerja antara manusia dan komputer yang akan terhubung sistem mengemudi sendiri dari Geely.
Dalam penggunaannya, teknologi AI ini akan dibekali dengan pengontrol mobil Xinghui buatan DeepSeek R1. Sistem ini sudah di training sedemikian rupa untuk bisa bekerja baik dalam skala kecil maupun besar untuk berbagai model.
Geely menyebut sistem AI Xinghui dari model DeepSeek R1 ini menjadi sistem yang dikembangkan sendiri dengan skenario AI terbesar di industri otomotif dunia. Model AI Xinghui ini hadir dalam tiga model basic, nama, bahasa, dan lain-lain yang terhubung dengan sistem mengemudi pintar mobil.
Kolaborasi antara Geely dan DeepSeek ini bukanlah hal yang mengejutkan. Diketahui ini merupakan strategi yang disebut sebagai “Smart Geely 2025”. Strategi ini akan memungkinkan mobil listrik atau energi terbarukan dari Geely ini bisa terhubung dengan sistem AI super canggih.
Gak cuma itu, sistem AI yang di support oleh DeepSeek ini juga akan mempengaruhi performa mobil secara menyuluh. Mulai dari platform yang digunakan, rangka, sasis, hingga motor listrik dan baterai yang digunakan bisa terintegrasi dengan sistem AI DeepSeek.
Sejauh ini belum diketahui kapan teknologi AI Xinghui dari DeepSeek ini bisa diaplikasikan ke mobil-mobil Geely. Begitu juga dengan model dan produk mobil apa yang akan digunakan juga belum diketahui hingga saat ini. [edo/timBX]