MENU
icon label
image label
blacklogo

Mobil Listrik Pertama Xiaomi Bakal Diberi Nama Modena?

SEP 13, 2023@11:00 WIB | 511 Views

Seperti yang diketahui, Xiaomi akan bersiap masuk ke industri otomotif dan menghadirkan produk mobil listrik pertamanya. Bahkan mereka sudah menyiapkan pabrik perakitan serta basis desain dan model mobil yang akan mereka gunakan nanti.

Namun yang juga tidak kalah penasarannya adalah mengenai nama mobil listrik Xiaomi ini. Namun beberapa rumor terbaru menyebutkan bahwa mobil listrik pertama Xiaomi yang bakal menggunakan bodi sedan coupe ini akan diberi nama Modena.

Melansir Carscoops, Selasa (12/9/2023), disebutkan nama Modena ini diambil dari basis kode yang sudah mereka gunakan, MS11. Bahkan mobil ini sudah siap masuk lini produksi penuh pada akhir tahun ini.

Laporan lainnya dari Carnewschina, Selasa (12/9/2023) disebutkan bahwa Xiaomi Modena ini bakal menggunakan baterai berukuran besar. Tidak tanggung, baterai yang digunakan berukuran 101 kWh dan motor listrik 800 Volt. Klaim jarak tempuh juga tergolong tidak main-main yaitu hingga 800 Km sekali pengisian daya.

Beberapa fitur unggulan juga akan hadir di Xiaomi Modena ini. Salah satunya adalah fitur LIDAR canggih, panoramic glass roof, serta model handle pintu menyatu dengan body. Serta secara desain bakal menggunakan model sedan coupe futuristik dan akan bersaing dengan Tesla Model 3 dan BYD Seal.

Meski akan siap produksi di akhir tahun ini, namun kemungkinan Xiaomi Modena ini baru akan meluncur di awal tahun depan. Bahkan peluncuran Xiaomi Modena ini akan bersamaan dengan produk smartphone Flagship terbaru Xiaomi di awal tahun 2024 mendatang. [edo/timBX]

Tags :

#
xiaomi,
#
modena,
#
nama,
#
mobil listrik,
#
ev

X