APR 24, 2025@09:50 WIB | 53 Views
Volkswagen (VW) perlahan tapi pasti mulai memperlihatkan tajinya di industri kendaraan listrik. Kabar terbaru, mobil listrik VW berhasil menjadi yang terlaris di Eropa, mengalahkan Tesla!
Label ‘mobil listrik terlaris’ ini datang berdasarkan laporan dari Jato Dynamics terkait pendaftaran kendaraan baru di Eropa hingga kuartal pertama 2025.
VW membuat kejutan dalam laporan tersebut dengan mencatatkan 65.679 mobi listrik mereka yang terdaftar. Jenama asal jerman itu membuat lonjakan kenaikan sensasional dari tahun lalu sebesar 157 persen.
Di lain pihak, Tesla, mengalami penurunan angka pendaftaran sebesar 38 persen, atau berkurang mencapai 53.237pendaftaran.
Jato Dynamics melakukan survey ini dengan menghitung angka pendaftaran, bukan penjualan. Hal ini dianggap lebih akurat, karena selalu ada kemungkinan seseorang dapat membeli mobil baru dan tidak mendaftarkannya.
Angka pendaftaran memberikan gambaran yang baik tentang dunia penjualan di Eropa. Dan, dengan perbedaan lebih dari 12.000 pendaftaran kendaraan baru, dapat diasumsikan bahwa VW sedang mengalahkan Tesla saat ini.
VW menyatakan ID.4 dan ID.5 menjadi kendaraan listrik terlarisnya di antara semua merek dalam Grup, yang menghasilkan penjualan global sebanyak 43.700 unit hingga kuartal pertama. ID.3 berada di urutan berikutnya dengan penjualan sebanyak 28.100 unit, diikuti oleh Audi Q4 E-Tron sebanyak 22.800 unit dan Skoda Enyaq sebanyak 20.200 unit.
Sedangkan untuk model khusus VW lainnya, ID.7 terjual sebanyak 19.100 unit dan ID.Buzz , yang tersedia di Eropa sebagai van kargo, mencatat penjualan sebanyak 12.700 unit. [wic/timBX].