MENU
icon label
image label
blacklogo

Mobil Toyota Gazoo Racing Bakal Mengusung Mesin Turbo Hybrid?

MAR 14, 2025@11:30 WIB | 57 Views

Mobil sport Toyota Gazoo Racing selama ini terkenal menggunakan mesin Turbo dengan orientasi performa tinggi. Ditengah trend elektrifikasi yang terus meningkat, nampaknya divisi Gazoo Racing sudah mempersiapkan beberapa langkah strategis. Salah satunya dengan menghadirkan mesin gabungan teknologi Turbo dan Hybrid.

Melansir Carscoops, Kamis (13/3/2025), disebutkan mereka tengah mempersiapkan satu mesin Turbo Hybrid yang akan segera dihadirkan. Disebutkan mesin tersebut akan mengusung kapasitas 2.000cc, 4 silinder dengan Turbo dan Hybrid.

Selain mengusung teknologi Hybrid, mesin Turbo ini juga disiapkan agar bisa menggunakan teknologi Plug-In Hybrid atau PHEV. Mesin ini juga mengusung piston stroke yang lebih pendek dan konstruksi yang lebih ringan agar menghasilkan konsumsi BBM yang lebih irit tanpa mengurangi performa buasnya.

Yang menarik, mesin ini akan hadir baik menggunakan layout front engine tapi juga mid engine atau mesin yang diletakan di tengah. Diketahui Toyota sempat memperkenalkan versi konsep GR Yaris dengan model mid engine di Tokyo Auto Salon.

Munculnya kemungkinan mesin Turbo Hybrid dengan layout mid engine ini juga berkaitan dengan comeback-nya beberapa mobil sport ikonik. Diketahui Toyota akan menghidupkan kembali Celica dan MR2 yang identik dengan mesin layout mid engine.

Satu hal menarik dari mesin Turbo Hybrid ini nantinya tidak hanya berlaku pada mobil performa tinggi Gazoo Racing. Nantinya beberapa mobil normal seperti RAV4, Yaris, dan Corolla juga akan mengusung teknologi yang sama meski tidak menekankan performa tinggi.

Sejauh ini belum diketahui kapan Toyota Gazoo Racing akan merealisasikan kehadiran mesin berteknologi Turbo Hybrid ini. Terlebih trend mesin Turbo Hybrid ini sudah banyak dipakai oleh beberapa brand otomotif besar di dunia. [edo/timBX]

Tags :

#
toyota,
#
gazoo racing,
#
gr,
#
mesin,
#
turbo,
#
hybrid,
#
performa tinggi

X