MENU
icon label
image label
blacklogo

Modifikasi BMW M2 Ini Yang Terlihat Simple Tapi Ubahannya Signifikan

FEB 22, 2024@12:00 WIB | 403 Views

BMW M2 merupakan salah satu mobil performa tinggi BMW M yang meskipun adalah yang paling terkecil, namun tetap menggugah. Tidak terkecuali dengan generasi terbarunya yang secara standar sudah punya tampilan gahar, sporty, dan performa yang tidak bisa dipandang sebelah mata.

Namun bagaimana jadinya bila mobil ini dirombak lagi dan memberi tampilan yang sporty dan gahar? Jadi sebuah rumah modifikasi, Vorsteiner yang dimiliki desainer mobil  ternama Frank Stephenson yang memodifikasi mobil ini yang meski terlihat simple, tapi ubahannya tergolong signifikan.

Dalam modifikasi ini, Vorsteiner merombak beberapa bagian BMW M2 dari versi standarnya. Salah satu yang jelas terlihat adalah penggunaan bodykit yang kini punya lekukan desain lebih tegas. Baik area depan, side skirt samping, dan bagian bodykit belakang kini mengusung bahan karbon yang jauh lebih gahar.

Ubahan lainnya adalah penggunaan splitter VRS yang memberi tampilan mobil yang lebih agresif. Serta pada bagian kap mesin, kini disematkan lubang ventilasi di sisi kiri dan kanan dan menggunakan bahan karbon yang membuat bobot mobil menjadi ringan.

Hal menarik lainnya adalah Vorsteiner juga mengubah desain spoiler belakang mobil ini. Kini BMW M2 menggunakan model spoiler besar dengan bahan karbon fiber yang terintegrasi dengan pintu bagasi belakang. Serta desain empat knalpot yang juga direvisi dan punya ukuran yang sedikit lebih besar dari versi standarnya.

Untuk bagian kaki-kaki, Vorsteiner juga merombak sisi yang satu ini. Mobil ini kini menggunakan opsi velg forged berwarna hitam yang ternyata punya bobot yang ringan. Selain itu bagian suspensi mobil ini juga direndahkan dan membuat mobil ini jadi jauh lebih lincah, terutama saat digunakan di sirkuit.

Namun sayangnya untuk bagian interior tidak mendapat rombakan signifikan. Begitu juga sektor mesin yang tetap mempertahankan versi standarnya. Diketahui BMW M2 sendiri menggunakan mesin 3.000cc, 6 silinder segaris dengan Twin Turbo 453 Hp dan torsi 550 Nm berpenggerak roda belakang.

Tentunya modifikasi ini bisa menjadi sumber inspirasi menarik buat kalian pengguna BMW M2 generasi terbaru. Dengan modifikasi ini membuat tampilan mobil menjadi jauh lebih unik dan terlihat sangat berbeda di jalanan. [edo/timBX]

Tags :

#
modifikasi,
#
bmw m2,
#
vorsteiner,
#
mobil sport,
#
bmw,
#
bmw m

X