MENU
icon label
image label
blacklogo

MotoGP: Bagnaia Podium 1, Quartararo 'Amsyong'

JUN 27, 2022@10:00 WIB | 617 Views

Francesco Bagnaia berhasil naik ke podium pertama pada gelaran MotoGP di sirkuit Assen, Belanda. Sementara itu, peringkat pertama klasemen MotoGP 2022, Fabio Quartararo, mengalami crash dua kali di Tikungan 5 di M1. Tidak seperti seminggu yang lalu di Sachsenring, Bagnaia berhasil mendahului Quartararo menuju tikungan satu.

Quartararo kemudian mundur ke posisi ketiga oleh Aleix Espargaro dari Aprilia, sementara Bagnaia mengambil kesempatan untuk memperlebar jarak. Kemudian, Quartararo melakukan blunder pertamanya musim ini saat ia menabrak Espargaro di Tikungan 5 karena terburu-buru mengejar Bagnaia.

Kesalahan itu sangat merugikan Quartararo karena pembalap asal Prancis ini harus memulai kembali balapan dari posisi terakhir sementara Espargaro, yang berada di urutan kedua di belakang Bagnaia, harus memulai kembali balapan dari urutan kelima belas.

GP Assen kali ini adalah hari yang sial bagi Yamaha karena tiga dari empat pebalap mereka mengalami DNF, dengan Franco Morbidelli dan Darryn Binder (RNF Racing) juga mengalami kecelakaan. Sementara itu, Marco Bezzechi, yang start dari posisi keempat, menempati posisi kedua bersama Maverick Vinales dari Aprilia dan merebut podium pertamanya musim ini dengan mengendarai RS-GP 22.

Walau mengalami hari yang nahas di GP Belanda, Quartararo masih jadi pemimpin klasemen sementara di musim ini dengan 172 poin, diikuti oleh Espargaro (151 poin) dan Johann Zarco (114 poin). Pemenang GP Belanda, Bagnaia, berada di urutan keempat klasemen dengan 106 poin, diikuti oleh rekannya dari sesama tim Ducati, Enea Bastianini dengan raihan 105 poin. [fdlh/timBX] berbagai sumber

Tags :

#
motogp,
#
gp assen,
#
yamaha,
#
ducati,
#
fabio quartararo,
#
francesco bagnaia

X