MENU
icon label
image label
blacklogo

MotoGP Belanda: Sprint Race Seru Dimenangi Marco Bezzecchi

JUN 25, 2023@10:00 WIB | 457 Views

Sprint Race MotoGP Belanda yang berlangsung pada Sabtu (24/6/2023) berlangsung cukup seru dan menegangkan. Balapan singkat selama 13 lap ini menghasilkan duel ketat, terutama persaingan untuk menjadi pemenang. Hingga pada akhirnya, pembalap VR46 Racing Team, Marco Bezzecchi akhirnya keluar sebagai pemenang.

Dalam balapan Sprint Race yang berlangsung di Sirkuit Assen, Belanda ini, Bezzecchi meraihnya dengan cara yang tidak mudah. selama perlombaan, ia harus menahan pemuncak klasmen sementara, Francesco "Pecco" Bagniaia yang berusaha untuk mencuri kemenangan.

Sebenarnya, Pecco melakukan start yang baik dari posisi kedua. Ketika lampu start padam, Pecco berhasil merebut posisi terdepan dari Bezzecchi yang start dari pole position. Namun sialnya beberapa saat setelahnya, ia sedikit melakukan kesalahan dan membuat posisinya melorot ke tempat ketiga dibelakang Bezzecchi dan Brad Binder (Red Bull KTM).

Start yang bagus juga dilakukan oleh Jorge Martin yang membela tim Pramac Racing. Start dari posisi 10, ia bisa naik hingga ke posisi kelima. Begitu juga dengan pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo yang ternyata punya kecepatan yang bagus di Sirkuit Assen ini. Quartararo bahkan ikut bersaing memperebutkan posisi podium pada balapan kali ini.

Kembali ke depan, meskipun terus mendapat tekanan dari Pecco, Bezzecchi akhirnya keluar sebagai pemenang Sprint Race GP Belanda ini. Sedangkan Pecco Bagnaia harus puas finish diposisi kedua. Posisi ketiga seharusnya diraih oleh Brad Binder, namun ia terkena penalti 3 detik lantaran terkena track limit sebanyak 3 kali. Karena itulah, posisi podium ketiga akhirnya menjadi milik Fabio Quartararo.

Sedangkan Brad Binder sendiri harus turun ke posisi kelima dibelakang Aleix Espargaro (Aprilia). Jorge Martin yang tampil luar biasa di GP Jerman harus puas finish nomor 6 di Sprint Race kali ini. Melengkapi posisi 9 besar sebagai peraih poin di Sprint Race ada Maverick Vinales (Aprilia), Luca Marini (VR46 Racing Team), dan Enea Bastinanini (Ducati Lenovo) yang finish nomor 7, 8, dan 9. Sedangkan Marc Marquez hanya finish diposisi 17 dan gagal bersaing di depan.

Untuk papan klasmen sementara sendiri, Pecco Bagnaia masih berada diposisi teratas dengan 169 poin. Jorge Martin juga masih berada diposisi kedua dengan 148 poin. Namun Martin hanya unggul 10 poin atas Marco Bezzechi di posisi ketiga. Fabio Quartararo sendiri berada diposisi 8 klasmen dengan raihan 64 poin.

Hari Minggu (25/6/2023) ini, balapan utama GP Belanda akan dilangsungkan. Tentunya jumlah lap lebih banyak serta durasi balapan yang jelas lebih panjang. Pastinya akan memberikan tingkat persaingan yang sangat ketat bagi para pembalap yang ikut bersaing. [edo/timBX]

Tags :

#
motogp,
#
gp belanda,
#
sprint race,
#
assen,
#
marco bezzecchi

X