MENU
icon label
image label
blacklogo

MotoGP: Lorenzo Meminta Agar Ducati Bikin Motor Seperti Yamaha

MAY 04, 2017@11:30 WIB | 1,050 Views

Pebalap anyar Ducati, Jorge Lorenzo meminta tim Ducati agar bisa membuat motor seperti Yamaha terkait pengembangan motor MotoGP yang fokus pada perbaikan sasis.

Juara lima kali juara itu kini sedang diterpa kesulitan dalam beradaptasi dengan Desmosedici GP 17. Tiga balapan telah dilalui, dan hasil terbaik Lorenzo hanya finis di posisi ke-sembilan di Austin. Alhasil, ia pun harus tercecer di peringkat ke-13 dengan torehan 13 poin dalam klasemen sementara atau terpaut 17 poin di belakang rekan setim Andrea Dovizioso.

Lorenzo meyakini bahwa Ducati harus segera memperbaiki desain sasis yang telah digunakan, dan mendesak pabrikan asal Italia itu agar melakukan perubahan secara menyeluruh terhadap motor yang digunakan.

“Yamaha dan Ducati adalah dua pabrikan yang sangat berbeda, dengan dua filosofi berbeda. Tetapi Yamaha selalu terobsesi dengan sasis, dan itu memudahkan para pembalapnya,” ucap Lorenzo

“Ducati, di sisi lain, memilih memproduksi mesin paling bertenaga dalam 10 tahun terakhir untuk dikelola dengan elektronik.” Hal inilah yang ingin dirubah oleh Lorenzo untuk mendapatkan hasil yang maksimal ketika balapan bergulir.  “Mungkin sekarang kami perlu untuk mengubah prioritas. Selain melanjutkan pengembangan mesin, juga mencoba tipe sasis baru agar lebih mudah menikung dan pembalap tidak kesulitan,” tegas Lorenzo.

Sebagai catatan,  sejak debut di kelas premier pada tahun 2003, Ducati baru mengoleksi satu gelar juara dunia bersama Casey Stoner. Musim lalu, mereka meraih dua kemenangan di Austria dan Sepang, lewat aksi Andrea Iannone dan Andrea Dovizioso.

Dua kemenangan pada 2016 tak pelak berkat penggunaan winglet, yang selain berfungsi anti-wheelie agar roda depan tidak terangkat ketika keluar tikungan, dan juga membuat performa Desmosedici GP menjadi kompetitif.

Akan tetapi, winglet akhirnya resmi dilarang penggunaannya pada musim 2017. Ducati pun dibuat kerja keras untuk mencari fairing aerodinamika pengganti winglet. Saat tes pramusim lalu, tim Ducati bahkan meluncurkan desain anyar yang terbilang radikal.

“Ketika kami mengunakan desain yang radikal kami sulit dibeberapa area, yang dimana kami harus menutupinya dengan membuka gas. Kami sedikit kehilangan dibandingkan pabrikan lain,” keluh Lorenzo. [ddy/timBX]

Tags :

#
jorge lorenzo,
#
ducati motogp,
#
motogp 2017,
#
motogp,
#
blackauto

X