MENU
icon label
image label
blacklogo

MotoGP: Mampukah Marquez Berjaya Dengan Yamaha atau Ducati?

JAN 13, 2016@10:00 WIB | 1,014 Views

Marc Marquez langsung berjaya dengan Repsol Honda pada musim pertama. Pebalap Spanyol tersebut menjadi the best rookie ever dengan menjadi juara dunia MotoGP pada musim perdananya. Selain itu dirinya juga menjadi juara dunia MotoGP termuda di dunia.

Muncul pertanyaan apakah The Baby Alien mampu cepat beradaptasi dengan Yamaha atau Ducati seperti yang dilakukan bersama Honda. Marquez memenangkan sepuluh balapan pertama pada musim 2014 dan akhirnya kembali menjuarai kelas MotoGP kedua kalinya.

"Anda tidak akan pernah tahu apakah lebih cepat atau lebih lambat dengan motor berbeda. Setiap mesin pasti membutuhkan gaya membalap yang berbeda-beda. Bagi saya motor Honda musim 2014 adalah motor terbaik. Jika saya memutuskan pindah ke Yamaha atau Ducati tentunya saya harus beradaptasi lagi dengan karakteristik motor tersebut," ungkap Marquez. [dw/timBX]
 

Tags :

#
motogp,
#
marc marquez,
#
motogp 2016,
#
the best rookie ever

X