MENU
icon label
image label
blacklogo

MotoGP: Pramac Racing Bakal Pindah Pabrikan Ke Yamaha?

APR 26, 2024@15:30 WIB | 441 Views

Selama bertahun-tahun, tim Pramac Racing selalu identik menjadi tim satelit dari Ducati. Namun, tim asal Italia ini kemungkinan besar bakal berpindah pabrikan karena Yamaha melakukan negosiasi dan ingin menjadikannya sebagai tim satelit terbaru pabrikan Jepang tersebut.

Melansir Speedweek, Kamis (25/4/2024), diketahui kontrak tim Prima Pramac dengan Ducati bakal berakhir akhir tahun ini. Hal tersebut membuat Pramac Racing punya opsi apakah akan melanjutkan kerjasama dengan Ducati atau akan berpindah ke pabrikan yang lain.

Disebutkan bahwa tim Pramac Racing berencana untuk tidak melanjutkan kerjasama mereka dengan Ducati. Melihat hal tersebut membuat Yamaha bergerak cepat dengan bernegosiasi agar Pramac Racing mau menjadi tim satelit terbaru mereka.

Diketahui Pramac Racing ingin hengkang dari Ducati karena kebijakan terbaru pabrikan Italia tersebut. Disebutkan Ducati akan melakukan efisiensi dengan tidak memasok terlalu banyak motor ke tim satelit. Terlebih selain Pramac Racing, masih ada Gresini dan VR46 yang juga menggunakan motor Ducati.

Yamaha sendiri memang tengah mencari tim satelit terbaru. Sejak tahun 2023, mereka hanya tampil dengan tim utama Monster Energy Yamaha serta kesulitan bersaing di papan atas. Adanya tim satelit setidaknya bisa memberi kemudahan dalam pengembangan motor yang bisa lebih bervariasi tidak terfokus di tim utama saja.

Terakhir kali Yamaha punya tim satelit adalah tahun 2022 silam. Saat itu mereka masih memiliki tim RNF yang sebelumnya bernama tim Petronas Sepang Racing Team. Namun di musim 2023, RNF memutuskan pindah ke Aprilia hingga berganti nama menjadi Trackhouse Racing pada musim 2024 ini. [edo/timBX]

Tags :

#
motogp,
#
pramac racing,
#
tim satelit,
#
yamaha,
#
ducati,
#
pabrikan

X